Friday, 28 October 2011

Keuntungan Sistem E-ticketing Pesawat

Tiket pesawat saat ini sudah mudah didapat, Anda tidak perlu repot-repot keluar rumah untuk mencari travel agent. Teknologi E-Ticket memberikan banyak keuntungan baik bagi penumpang maupun maskapai penerbangan,

Kita bisa melihat keuntungannya mulai dari aspek keamanan, kita bisa terhindar dari kehilangan tiket pesawat secara fisik. Dengan e-ticket kita di berikan kode booking dan nama kita pun sudah tercatat di sistem ticketing maskapai penerbangan.

tiket pesawat

Keuntungan lainnya adalah hemat waktu, kita tidak perlu menghabiskan waktu untuk memesan tiket ke travel agent, cukup dengan memesan via online, atau sms dan transfer via atm atau sms/internet banking. kode booking pun sudah di tangan, dan bisa juga di print out. Pada saat check in kita cukup menunjukkan bukti print out/sms dan identitas diri (KTP) pada bagian ticketing.

Sedangkan kelemahan dari sistem e-ticket ini, adalah jaringain internet yang sedang rusak atau crash, yang menyebabkan data reservasi hilang. Tapi apabila kita memiliki print out mungkin akan bisa membantu pada saat check ini. Namun hal ini mungkin sudah jarang terjadi dan bisa diatasi oleh maskapai penerbangan.

Info Terkait: Jual Tiket Pesawat

Cara Memilih Jaket Motor yang Tepat

Jaket motor saat ini sudah jadi bagian penting untuk para bikers. Untuk melindungi kulit dari debu, panas dan udara pada saat berkendara. Saat ini sudah banyak model dan desain jaket motor yang dijual, tapi apakah sudah memiliki kriteria yang tepat? Coba simak tips dalam memilih jaket motor dibawah ini:

jaket motor

- Pilihlah jaket motor yang simple dan mudah digunakan seperti resleting, jangan memilih jaket yang terlau banyak tali temalinya, karena ini akan mebahyakan pada saat perjalanan
- Pilih jaket yang pas dengan ukuran badan, tidak longgar dan tidak terlalu sempit.
- Pilih jaket yang menutupi bagian leher, pergelangan tangan dan pinggul, untuk melindungi semua anggota badan apabila terjadi kecelakaan dan terhindar dari terpaan angin.
- Pilihlah jaket motor dengan warna yang terang, agar terlihat jelas pada saat malam.
- Pilihlah bahan jaket yang tepat, untuk siang hari gunakan bahan yang tidak terlalu tebal, sedangkan untuk malam hari gunakan jaket yang tebal agar badan tetap hangat.
- Sebaiknya pilih juga jaket motor yang memiliki protector pada bagian siku dan bahu sebagai perlindungan pada saat jatuh.

Demikian tips singkat. Semoga bermanfaat buat para bikers. Salam Bro!(wik)

Info Terkait: Ban Motor

Senam Aerobik yang Ideal

Senam aerobik memang olahraga yang menyenangkan. Gerakan energik dan selalu berubah-ubah tidak dominan hanya pada satu gerakan saja membuat orang tidak jenuh. Apalagi sambil mendengarkan musik, senam pun jadi tambah semangat, apalagi ada intruktur senam.

senam aerobik


Banyak manfaat senam aerobik, antara lain meningkatkan daya tahan jantung, paru-paru, menguatkan otot-otot tubuh, kelenturan, dan membakar kalori. Senam sembari mendengarkan musik memberi efek yang teramat positif selain memompa semangat juga memberi rasa rileks.

Dengan musik yang diputar senantiasa berganti, Dari mulai musik rock and roll, disco, country dan dangdut tidak membuat peserta jadi jenuh.

Senam aerobik sebaiknya dilakukan dalam 60 menit, yang nantinya akan dibagi menjadi 3 bagian:
1. 20 menit pertama pemanasan (warming up) tujuannya untuk menghindari cedera otot.
2. 20 menit kedua melakukan gerakan inti
3. 20 Menit terakhir peregangan yang berfungsi untuk mengembalikan otot-otot yang tegang.

Hal ini tidak mengikat mungkin bisa 45 menit, dengan 15 menit untuk setiap bagian, kemudian di tingkatkan menjadi 60 menit.

Idealnya senam aerobik tergantung dari keinginan dan motivasi masing-masing.
- Untuk menjaga stamina, sebaiknya dilakukan 60 menit, 3 kali dalam seminggu.
- Untuk menurunkan berat badan, sebaiknya dilakukan 60 menit setiap hari.

Semuanya harus dibarengi dengan memgkonsumsi makanan sehat dan pola hidup yang teratur,seperti tidur cukup, pola makan yang seimbang.

Info Terkait: Alat Fitness

Futsal dan Jenis Lapangan

Lapangan Futsal Jakarta - Bermain futsal memang sangat menyenangkan, selain olahraga tentunya juga menyalurkan hobi. Memang saat ini lapangan futsal sudah semakin banyak, apalagi di kota-kota besar. Ada beberapa jenis lapangan futsal yang perlu kita ketahui.

Lapangan futsal yang ada di Indonesia biasanya menggunakan beberapa jenis bahan seperti rumput sintetik, matras karet, atau coran/semen. Masing-masing memiliki perbedaan dan kelebihan masing-masing.

Lapangan futsal rumput sintetis, ini adalah lapangan favorit dan digemari oleh pemain. Lapangan futsal yang memiliki rumput sintetik dapat meminimalisir resiko cedera akibat jatuh. Bagi pemain, sebaiknya menggunakan sepatu futsal yang memiliki tapak bergerigi agar daya cengkram makin bagus, daripada tapak yang datar. Namun harga sewa lapangan paling tinggi dibanding lapangan karpet fiber dan semen. Harga sewa berkisar 200 ribuan

Lapangan futsal matras atau karpet fiber, lapangan ini dilapisi karpet, matras atau karet. Bagi pemain sebaiknya menggunakan sepatu futsal yang bertapak datar. Harga sewa lapangan futsalnya lebih murah dari lapangan rumput sintetis. harga sewa berkisar 150 ribuan

Lapangan futsal coran/semen. Lapangan ini agak jarang tapi masih ada. Bagi pemain, apabila jatuh resiko cedera lebih besar, namun harga sewa lapangan fusal paling murah di antara lapangan futasal lainnya. harga sewa berkisar 100 ribuan.

Dengan semua kelebihan dan kekurangannya, saatnya Anda menentukan lapangan mana yang akan Anda pilih. Semoga bermanfaat.(wik)

Info Terkait: Outbound Training

Mendeteksi Kerusakan AC Mobil Dari Gejalanya

Bila AC mobil Anda kerjanya sudah melemah alias tidak lagi menghembuskan hawa dingin dengan maksimal, belum tentu penyebabnya dari freon yang harus diisi kembali. Kerusakan pada salah satu perangkat sirkulasi AC dapat menyebabkan AC tak dingin lagi dan freon cepat habis. Untuk itu kenalilah beberapa perangkat sirkulasi AC dan kerusakan apa saja yang bisa terjadi pada perangkat ini yang mempengaruhi kerja AC mobil Anda, Bro Joko yang merupakan pemilik dari AC Hosana ingin berbagi ilmu tentang ciri kerusakan pada mesin AC anda

a) Evaporator

• Kerusakan : terjadi kebocoran akibat kotoran yang menumpuk sehingga menyebabkan korosi / keropos.

b) Termostat

• Kerusakan : ditandai dengan keluarnya asap dari kisi AC serta adanya tetesan air seperti embun yang menetes dari evaporator.

c) Dryer

• Kerusakan : tersumbatnya dryer oleh timbunan kotoran yang terbawa oleh kondensor. Bila dryer rusak maka suku AC menjadi tidak stabil dan berubah-ubah.

d) Katup Ekspansi

• Kerusakan : katup ekspansi bisa rusak jika dryer juga rusak karena membawa kotoran ikut masuk sehingga kerusakan bisa merembet ke evaporator yang ikut terkena kotoran.

e) Kondensor

• Kerusakan : Bisa terjadi kebocoran, kotoran debu dan lumpur juga bisa merusak komponen ini.

f) Kompresor

• Kerusakan : Kebocoran sil, melemahnya kopling magnet, berkurangnya oli kompresor. Jika terjadi kerusakan biasanya disertai dengan tanda-tanda munculnya suara berisik saat AC dalam kondisi

Semoga berguna

Info terkait - AC Hosana