Friday, 27 January 2012

Bikin Sepatu Lukis Sendiri Yuk

Pengen bikin sepatu lukis sendiri? Selain modelnya keren, kamu juga bisa tampil beda dengan desain kreasi sendiri.

Nah untuk membuatnya ada beberapa peralatan yang harus dipersiapkan:

- Sepatu kanvas polos atau yang minim tekstur. Sebaiknya sepatu baru.

- Cat akrilik sesuaikan dengan warna desain yang kamu sukai.

- Kuas lukis yang berukuran kecil

- Waterproof Paint marker dan Cat Pilox Glossy Varnish

- Palet Plastik untuk meletakkan cat.

Setelah bahannya siap, yuk lanjut dibawah cara melukisnya.

- Siapkan cat akrilik berwarna putih sebagai bahan dasar untuk melapisi semua bagian kanvas sepatu dengan kuas. Cat akrilik ini akan membuat hasil gambar lebih tajam dan cat menempel lebih tahan.

- Sekarang silahkan menggambar dan berkreasi sesuai dengan desain. Gunakan pensil untuk membuat sketsa dan kemudian dipertebal denga marker.

- Gambar dan sketsa selesai, mari mengecat dengan kuas yang kecil. Sebaiknya menggambar warna terang terlebih dahulu, karena apabila ada bagian yang agak tercoret bisa ditutup dengan warna yang gelap.

- Setelah selesai mewarnai. Keringkan cat selama 14 jam atau lebih.

sepatu lukis

- Setelah kering, saatnya menggunakan cat pylox glossy varnish agar tampilan sepatu semakin kinclong dan juga melindungi cat agar tahan lama. Semprotkan secara merata dan tepat. Jemur dan keringkan sepatu lukis dengan sinar matahari. Project Done!!

Mudahkan? semoga tips ini bisa bermanfaat.(wk)

Thursday, 26 January 2012

Ternyata Senam Aerobik Bagus untuk Otak

Senam aerobik selain bagus untuk kesehatan tubuh ternyata juga bermanfaat bagi otak kita. Senam aerobik bisa meningkatkan fungsi kognitif dan emosi secara positif jika kita menyelesaikan aerobik sekitar 30 menit.


senam aerobik


Mau tahu apa saja manfaat bagus dari senam aerobik?


- Senam aerobik bisa mestimulasi perasaan senang atau euphoria dalam tubuh. Dengan beraerobik secara teratur tubuh bisa memproduksi zat endorphin yang berfungis untk menekan rasa sakit.


- Senam aerobik meningkatkan zat kimia otak yang membantu otak membentuk sel-sel baru dan membantu sel-sel tersebut menciptakan sambungan-sambungan baru yang dapat meningkatkan kapasitas belajar.


- Senam aerobik bisa mengurangi penurunan kognitif seperti penurunan dalam proses mental seperti memori kerja dan perencanaan.


- Olahraga secara teratur bisa mengurang resiko depresi dan kecemasan. Hal ini disebabkan zat kimia dalam tubuh menimbulkan rase tenang dan senang dan juga membantu kita untuk lebih percaya diri.


Jadi tetaplah bersemangat untuk berolahraga, hilangkan rasa malas.

Software untuk Belajar Anak

Mau sharing nih, tadi searching di Google, akhirnya ketemu juga software komputer khusus buat anak-anak. Software ini bisa melatih anak untukmengenal dan belajar komputer .


game komputer


Software ini bisa membuat anak belajar tentang alphabet, mengenal huruf dari A-z dan juga mewarnai, aplikasi yang bagus untuk perkembangan si anak. Key Coloring Book klik disni untuk download


Selain itu anak juga bisa mengenal nama warna dan juga binatang dalam bahasa Inggris. Permainan lain nya juga belajar tentang mengenal suara hewan dan belajar berhitung bisa Anda download disini dengan gratis. Drawing for children klik disini untuk download atau Tux Paint klik disini untuk download


Selain itu ada juga software komputer untuk anak versi untuk bahasa Indonesia yang bisa Anda download disini: http://mediafire.com/?757pwq1nbb7sp8w


Semoga bermanfaat buat anak Anda dalam belajar.(berbagai sumber)

Gaya Berpakaian ala Korea Jadi Trend di Indonesia

Demam korea style semakin menjadi di Indonesia. Lihat saja anak muda di Indonesia menggunakan model baju terbaru dengan gaya korea atau Korean style. Hal ini tak lepas dari peran invasi artis, band, serta grup musik Korea di kalangan anak muda Indonesia. Keunikan gaya dalam berbusana menginspirasi pecinta fashion di seluruh dunia termasuk Indonesia.


baju korea


Negara Korea sekarang menjadi salah satu negara acuan fashion di Asia selain Jepang. Gaya layering atau baju bertumpuk, tabrak motif dan warna, serta inovasi dan kreatifitas dalam padu padan baju serta aksesoris memang terlihat menarik dan enak dipandang.

Hal ini juga didukung dengan banyaknya designer asal Korea yang berkancah di dunia Internasional dan mendapatkan appresiasi dari masyarakat dunia.


Jika kamu ingin tampil bergaya ala Korea, caranya cukup mudah, tapi kalian harus pede atau percaya diri dan berani memadupadankan warna dan motif. Atau bisa saja menumpuk pakaian untuk bergaya. Referensi untuk bergaya ala korea sekarang sudah banyak di majalah atau pun di Internet.


Model baju terbaru korea pun selalu update dan memiliki banyak pilihan yang membuat kamu terlihat ceria dan lebih semangat. Jangan lupa tambahkan aksesoris yang membuat tampilanmu lebih keren.(wk)

Pijat Refleksi untuk Kesehatan yang Lebih Baik

Pijat refleksi pada kaki merupakan salah satu cara untuk menjaga kesehatan. Ini bisa kita lihat banyak orang-orang tua kita atau orang jaman dulu bisa terjaga kesehatannya meskipun dalam serba tidak mencukupi. Di negara jepang atau korea banyak orang tua yang berumur 80 tahun namun masih terlihat sehat.


pijat refleksi


Saat ini bisnis pijat refleksi banyak di daerah perkotaan. Biasanya pengunjung pijat refleksi berusaha untuk menyembuhkan penyakit ringan, menyegarkan badan yang pegal, dan juga sebagai relaksasi.


Metode pijat yang banyak digunakan ada dua macam cara yaitu memijat daerah refleks memakai jari tangan atau menggunakan alat bantu untuk menekan titik-titik refleksi.


Kedua cara ini sama-sama bermanfaat untuk mencegah dan menyembuhkan penyakit. Melalui pijat refleksi, organ tubuh selalu dibuat siaga atau daya tahannya selalu dalam keadaan bagus. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal sebaiknya pijat refleksi selalu dilakukan secara rutin, misalnya seminggu atau 2 minggu sekali.


Tujuan dari Pijat refleksi juga bisa mengurangi tingkat stress yang dihadapi penderitanya. Bagi anda yang ingin refleksi secara alami bisa membuat jalan setapak dengan bebatuan di halaman rumah Anda.(wk)