Satria
FU 2013 bisa dibilang salah satu dari 3 Gen satria Fu yang paling
banyak menerima sentuhan dan rubahan, mengapa? Jika ente menyimak artikel ane
sebelumnya broth, udah ane jabarin kalao New Satria FU 2013 terdapat rubahan
yang cukup signifikan dari sisi body dan stripingnya terlebih lagi dari
harganya yang naik sejutaan..hehehhe
Ane sendiri pribadi memang cukup
tertarik sama Satria FU 2013 ini, apa yang membuat ane tertarik? Tentu saja
dari sisi tampilan body dan warna biru khas rizla yang di tawarkan, seolah
konsep FU 2013 ini begitu plek en play sama khayalan ane! Menurut ane pribadi
juga tampilan yang FU baru ini memberikan nuansa yang cukup berarti untuk
mengangkat Image FU lama. Jika FU lama mempunyai ciri pada batok kecil imut nan
keren, nah di Gen ke 3 ini Suzuki serasa ingin membangkitkan lagi aura keren
batok kcil namun dengan detail tajam pada setiap sisi batoknya..
Terlepas dari sisi batok yang
mengalami revisi paling mencolok, sisi leg shieldnya sendiri mengalami
perubahan cukup signifikan terutama dari sisi Air Cowl. Ane sendiri sempat membandingkan
versi lawas dan versi baru, dimana Air Cowl versi lama itu di buat lebih sempit
dan pipih dari 2 versi sebelumnya lho, jadi kalao dulu dari sisi samping mesin
FU tampak kelihatan, namun di Satria FU 2013
ini mesin FU di buat cukup tersembunyi dari mata anda..paling hanya bagian Head
blok mesinnya saja yang masih menonjol keluar..Ya tapi gak papa dah, toh tetep
kereeeen!
Info terkait – Modifikasi Satria FU