Wednesday, 9 March 2011

Tips n Trik Sehat Untuk Rambut Anda




Penumbuh Rambut - Untk mendapatkan rambut sehat, sebenarnya merupakan hal yg mudah. Asal tahu caranya, Anda tak perlu keluar rumah

Hair Tonic

Hair tonic adalah ramuan "ajaib" rahasia rambut sehat. Gunakan tonik saat rambut dalam kondisi lembap usai keramas dgn sampo dan memakai kondisioner sesuai dgn kondisi kepala. Hair tonic adalah cairan perangsang penumbuh rambut yg biasanya berbahan dasar tumbuh-tumbuhan, seperti ekstrak ginseng atau biji-bijian (biji bunga matahari) dan daun (mint).

Hair tonic digunakan untk memperkuat akar rambut dan sebagai penumbuh rambut baru. Cukup teteskan 3-5 tetes, pada titik-titik kulit kepala atau pada daerah kulit kepala yg riskan mengalami kebotakan (misalnya belahan rambut). Pijat perlahan kulit kepala, agar hair tonic dapat meresap dan langsung bekerja. Pijatan-pijatan lembut ini akan merangsang stimulasi penumbuh rambut.

Creambath

Cara lain yg ampuh menguatkan rambut dan penumbuh rambut adalah dgn creambath. Lakukan sendiri creambath di rumah. Caranya, cukup beli 1 package krim creambath yg biasanya dapat dipakai 2-3 kali. Untk menguatkan rambut biasanya menggunakan creambath dgn bahan dasar ginseng.

Cara pakainya, rambut dicuci terlebih dahulu. Lalu, usapkan sedikit demi sedikit krim untk creambath pada kulit kepala. Pijat perlahan-lahan dgn jari. Diamkan kurang lebih 10 menit. Bilas dgn air hangat hingga tidak ada sisa krim yg menempel. Lakukan 2 minggu sekali.

Tips:

· Pada saat melakukan pemijatan pada kulit kepala, sebaiknya

· potong pendek kuku jari tangan. Kuku yg panjang bisa menggores kulit kepala.

· lakukan creambath saat Anda punya waktu luang. Sehingga, Anda bisa bekerja dgn maksimal karena tidak terburu-buru.

· Makanan yg bergizi juga membuat rambut menjadi kuat dan indah. Perbanyak konsumsi sayur-sayuran dan kacang-kacangan.

· Jangan sering memakai ikat rambut atau jepitan, karena akan ada helaian rambut yg tertarik saat dilepaskan.

· Perlakukan rambut selembut mungkin. Pakai sisir bergigi jarang.

· Setelah keramas, sebaiknya keringkan rambut dgn cara diangin-anginkan. Hindari terlalu banyak memakai mesin pengering rambut.

Sumber: tabloidnova.com

Temukan Info Lain Seputar Lifestyle

No comments:

Post a Comment