Wednesday, 25 April 2012

Info Tempat & Objek Wisata Aceh

Nanggroe Aceh Darusalam (NAD) memiliki tempat wisata yang sangat menyenangkan untuk dikunjungi. Daerah yang terletak diujung pulau sumatera ini memang menjanjikan potensi pariwisata yang sangat indah. Terutaman wisata alam dan wisata baharinya.

Keindahan pasir putih di Pantai Lhok Nga sampai wisata pegunungannya yang memanjakan mata. Sebaiknya carilah rental mobil Aceh untukmengunjungi objek wisata tersebut. Jika Anda berkunjung ke Aceh ada beberapa tempat favorit yang harus dikunjungi:


http://media2.id.88db.com/DB88UploadFiles/2008/11/11/2A38BB6E-AF30-4311-A644-40468FE15240.jpg


- Museum Tsunami (yaitu Museum yang dibuat untuk mengenang tragedi badai Tsunami pada desember 2004 lalu),

- Taman Sari Gunongan (salah satu peninggalan kerajaan Kesultanan Iskandar Muda yang biasa digunakan sebagai sarana/tempat rekreasi anggota keluarga Kerajaan pada masa itu. Gunongan adalah simbol gunung yang merupakan bagian dari Taman Istana Kesultanan Aceh).

- Wisata Air Terjun 7 ( Tujuh ) Tingkatan, yang merupakan simbol 7 tingkatan langit. Disamping itu anda juga bisa menikmati fasilitas arum jeram, dengan aliran sungai yang bisa memacu laju adrenalin anda!

- Pantai Lampuuk , keindahan dari pantai ini adalah pasirnya yang membentang luas dan air lautnya yang sangat jernih. selain itu di tempat ini terdapat permainan-permainan air seperti salah satu contohnya adalah banana bot.

- Iboih, terletak di sabang, disini Anda bisa melakukan kegiatan diving. Keindahan lautnya yang bersih menjadi daya tarik dan memiliki keunikan tersendiri.

- Mesjid Raya Baitulrahman di Banda Aceh, merupakan salah satu Mesjid yang terindah di Indonesia yang memiliki tujuh kubah, empat menara dan satu menara induk dan menjadi ikon bagi masyarakat Aceh.

Masih banyak tempat wisata yang bisa Anda kunjungi.

Info Terkait: Rental Mobil Medan

No comments:

Post a Comment