Wednesday, 5 June 2013

Tips Pilih Kipas Angin


Maket - Kipas angin sekarang ini banyak sekali jenis dan mereknya yang berdar di pasaran. Hal ini tentunya kita mempunyai pilihan yang banyak, namun juga bisa membingungkan dalam memilihnya.
Bahkan harga yang ditawarkan pun beragam dengan kualitas yang berbeda.

http://t2.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcRb7scG7LdAqOyHS9Z9FVVnEDtvkbVQT9W8hQh_ukqmzfGkwQ15


Daripada nanti salah pilih, ada baiknya simak tips memilih kipas angin berikut ini:

- Cek kualitas bahan bodi kipas angin yang terbuat dari plastik. Kipas angin yang bagus biasanya memiliki bahan plastik bagus yang tidak mudah pecah.

- Lihat kondisi tebal tipisnya gagang leher penyangga kipas angin listrik. Pilihlah yang tebal yang tidak mudah jatuh

pilihlah daun kipas yang lebar dan tebal yang sesuai dengan besar kecilnya ukuran kipas angin tersebut untuk mendapatkan angin yang lebih kencang,

- Periksa semua komponen kipas angin, baik dari body sampai spool. Spool yang bagus menggunakan kawat yang sesuai dengan ukuran kipas, tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil. Jika ukuran spool terlalu besar  akan mengakibatkan daya pada kipas naik dan kipas menjadi cepat panas.

- Perhatikan putaran motor kipas angin apakah bekerja dengan sempurna atau tidak.Dengarkan juga apa ada suara yang mengganggu atau tidak. apabila kipas angin berputar mengeluarkan suara, berarti gigi motor rotary ada yang berlubang atau rusak.

- Pilihlah kabel dan steker kipas angin dengan kualitas bagus.Kabel yang bagus bahan pembungkusnya lebih halus, kuat dan tertera kemanpuan tegangan dan arus maximum yang dapat dialiri.

- Pilihlan produk kipas angin yang mempunyai garansi resmi sehingga apabila rusak bisa diganti dengan yang baru dan sesuai dengan kantong kita.

Info Terkait: Maket

No comments:

Post a Comment