Monday, 18 April 2011

Oli Bocor Karena Karet Seal Satria FU gk Beres?

Jangan dianggap sepele kalau ada gejala rembes oli dari tensioner di Suzuki Satria FU-50. Tapi, juga jangan panik juga seandainya menemukan masalah ini. Ngecesnya pelumas mesin dari tensioner di Satria F-150 kemungkinan masalahnya sederhana. 
 



Coba tengok dulu kondisi karet penutup komponen pengatur rantai keteng F- 150. Kemungkinan karet sudah mesti diganti karena ada usia pakainya. Getas, begitu orang Malaysia bilang karet, kena tekanan pelumas yang memancar. Belum lagi, temperatur oli dan ruang bakar bikin karet kelamaan menurun kekuatannya.

Seandainya dibiarkan, risiko ke depannya kudu dipikirkan juga, Sob! Karena karet enggak diganti, pelumasan jadi enggak sempurna karena memang ada yang merembes dari tutup tensioner.  

“Sayangnya, karet tutup tensioner satria FU 150 susah sekali didapat. Pilihannya pakai karet punya Honda Astrea Grand atau Supra,” saran Ceng Kun, dari Ceng Kun Motor Sport (CMS), Tangerang.

Pastinya karet pengganti dari generasi bebek C series lumayan bisa diandalkan. Tapi, Ceng Kun bilang kalau gak bisa bertahan lama. “Usianya pendek. Mending beli yang asli atau juga beli aftermarket. Saya jual kok khusus buat Satria F-150,” ungkap Ceng Kun dari kawasan terusan Mauk, Tangerang, Banten.

Sumber - otomotifnet

No comments:

Post a Comment