Tuesday, 4 January 2011

Pentingnya Perawatan Spa Sebelum Pernikahan

Setiap calon pengantin perempuan, pasti ingin tampil cantik di hari pernikahannya. Sebuah hari istimewa di mana pengantin bak menjadi raja dan ratu sehari. Saat itulah pengantin akan menjadi pusat perhatian seluruh undangan yang hadir.

Karena akan menjadi pusat perhatian dari para undangan dan tampil cantik serta menarik di depan pasangan resminya, tentu membutuhkan persiapan di antaranya adalah perawatan pra nikah. Hal itu bisa dilakukan sendiri atau menyerahkannya kepada ahlinya.




          Hanny, misalnya. Perempuan cantik berkulit kuning langsat ini, mengaku melakukan perawatan pra nikah di beberapa tempat. Ada yang di klinik kecantikan yang terkenal eksklusif dan bertarif premium, dan ada yang di klinik spa khusus perawatan tubuh. Perawatan di klinik kecantikan ia konsentrasikan untuk perawatan bagian wajah agar di hari bahagianya, wajahnya bisa tampak cerah bersinar.  “Waktu itu aku mencoba salah satu jenis perawatan wajah yang fungsinya untuk membuat kulit wajah lebih cerah, bersih, dan bersinar. Lazimnya sebelum hari pernikahan, calon pengantin melakukan serangkaian persiapan dan aktivitas terkait prosesi pernikahan agar berjalan lancar. Aktivitas mempersiapkan pernikahan itu tak ayal membuat calon pengantin rentan mengalami stres dan kelelahan. Relaksasilah yang dibutuhkan dan itu bisa didapatkan dari perawatan pra nikah yang banyak ragamnya.

          “Kecantikan yang dipancarkan dari wajah pengantin di hari pernikahannya bukan hanya karena riasan wajahnya yang bagus, tetapi juga dipancarkan dari dalam jiwa pengantin tersebut dan itu tidak bisa didapat jika pengantinnya mengalami stres. Perawatan pra nikah bertujuan membuat calon pengantin relaks baik tubuh dan pikiran sehingga bisa tampil sempurna di hari pernikahannya

Obat Tradisional Menkudu Bisa Jinakan Penyakit

Mengkudu dikenal sebagai tanaman obat herbal tradisional yang mempunyai khasiat sebagai obat. dipopulerkan pertama kali oleh penduduk kepulauan polinesia,Hawaii,samoa.kahuna (sebutan tabib) di ketiga kepulauan ini kerap meracik buah,akar, daun, dan kulit batang obat tradisional mengkudu dalam pengobatan. bahkan mereka menganggap tanaman obat tradisional mengkudu sebagai tanaman suci karena khasiat yang dimilikinya. Dalam buku The medical book of Malayan  medicine direkomendasikan bahwa buah tanaman yang bernama ilmiah Morinda citrifolia L. ini digunakan untuk mengobati leukore (sebutan lain keputihan). Buah mengkudu adalah bagian yang paling banyak digunakan. kandungan senyawa aktif dalam buah tanaman ini diantaranya alkaloida, flavonoida, antrakinon, danpolifenol. senyawa – senyawa aktif inilah diduga kuat bermanfaat menanggulangi penyakit.



Obat tradisional Mengkudu diyakini memiliki khasiat banyak sekali. buahnya diketahui bersifat antidiabetes (hipoglikemik). mengkudu juga berkhasiat sebagai antitetanus, antiseptic, antiinflamasi, obat disentri, dan obat diare. tanaman yang popular dengan sebutan pace ini juga dapat menurunkan demam (antipiretik), peluruh air seni (diuretic), serta berefek laksatif. mengkonsumsi buah mengkudu juga dapat meringankan penyakit asma dan reumatik.

Buah mengkudu meningkatkan imunitas tubuh, menormalkan tekanan darah, melawan kanker dan tumor. buah tanaman obat tradisional ini juga mampu menghilangkan rasa sakit (analgesik), mengempiskan radang dan antialergi, serta antibakteri. buah tanaman obat tradisional ini juga dapat mengatur suasana hati dan mengatur siklus energi tubuh.

Laundry Kiloan Di Bali Semakin Ramai

Bisnis cuci pakaian atau laundry kiloan rupanya kian menjamur di Denpasar, Bali. Hal ini terjadi seiring meningkatnya kesibukan warga dan cuaca buruk yang terus melanda. Saking banyaknya, berbagai kios laundry kiloan dapat ditemui di hampir semua sudut jalan.




Salah seorang pengusaha laundry kiloan, Sri Wahyu Pujiani menuturkan, ia memulai bisnisnya dengan modal awal Rp 30 juta pada November 2009. Uang itu ia gunakan untuk menyewa tempat dan membeli sejumlah peralatan laundry, mulai dari mesin cuci hingga setrika. Dengan didampingi dua karyawan, ia mampu menyedot cukup banyak pelanggan hanya dalam waktu beberapa pekan saja.Untuk dapat meraih kesuksesan, Sri mengaku memiliki sejumlah jurus jitu. Selain mematok harga murah, ia juga membolehkan pelanggan untuk memilih sendiri aroma pewangi pakaian. Dengan lima pilihan aroma, yaitu apel, lavender, apel fantasi, strawberry, dan lily, pelanggan pun dimanjakan bak raja. Bahkan, pelanggan juga bisa mengambil pakaiannya dengan cepat lewat satu hari pelayanan alias satu hari kering.

Tak hanya itu, Sri menerapkan kebijakan, jika pelanggan tidak puas terhadap karyawannya, maka ia akan mengganti sepuluh kali lipat biaya laundry. Sementara bila ada kerusakan pada pakaian, ia bersedia mengganti enam kali lipat biaya cuci.

Karisma Dari Sebuah Mebel Minimalis

Desain modern minimalis banyak dipengaruhi oleh budaya Skandinavia dan Amerika. Kesederhanaan bentuk mebel dan tata letak ruang, serta minimnya detail, yang merupakan ciri utama gaya ini, adalah cerminan dari sisi pragmatis masyarakat masa kini.

Budaya Cina sudah memengaruhi budaya Indonesia kurang lebih sejak 1500 tahun lalu. Adanya perdagangan Indonesia-Cina, membuka jalan bagi masuknya ornamen-ornamen khas Cina. Sutra, lukisan, porselen, dan gerabah adalah beberapa contoh pernik khas Cina yang hingga kini sering digunakan sebagai pelengkap interior.




Warna keemasan yang melambangkan keberuntungan atau kemakmuran serta warna merah perlambang kebahagiaan, juga dianggap sebagai warna ‘wajib’ bagi desain interior yang mengadaptasi gaya oriental tersebut.Bila ruang modern dengan dominasi mebel bergaris tegas dan cenderung maskulin dipadankan dengan elemen oriental, hasilnya adalah keseimbangan tataan interior yang lebih kaya makna, warna, serta detail. Mebel berbahan kayu dengan garis-garis geometris dipercantik dengan hadirnya kain penutup sofa atau bantal-bantal penuh corak dan sulaman khas Cina (chinosserie silk embroidery). Penggunaan wallpaper (kertas pelapis dinding) dengan motif-motif yang semarak, membuat ruang terasa lebih hangat dan hidup.

Selain itu, aksentuasi pernik, seperti anyaman bambu, porselen, lampu gantung berbahan sutra merah, serta mebel modern berukir Cina (carved latticework) yang ditempatkan pada sudut-sudut ruang, menambah keselarasan tataan interior modern-oriental ini.

Monday, 3 January 2011

Tips Jitu Dalam Berbisnis Dalam Dunia Musik


Jangan berpikir terlalu jauh untuk bisa berbisnis alat musik. Bahkan dari sekitar kita pun bisa dijadikan alat musik yang laku diekspor. Ya. itulah berbisnis alat musik tradisional. Salah satu yang sukses menjalankan bisnis ini adalah Muhammad  Furqon Pidada yang memulai bisnisnya sejak 10 tahun lalu.

Sejak awal ia sudah yakin bisnis alat musik merupakan pilihan yang tepat. Itulah kenapa ia mendirikan CV Haganyku pada tahun 1999. Dari perusahaan ini ia menjual alat musik tradisional. Ia tak perlu repot-repot membuat alat musik sendiri, cukup mencari perajin alat musik yang mau memasoknya mulai dari Bandung hingga ke Yogyakarta. Alat musik yang dijualnya pertam kali adalah angklung, jimbe, dan seruling.




Selain itu ia juga menciptakan alat-alat musik sendiri yang disebutnya alat musik alternatif. Alat musik ini dibuat dari aneka bahan dengan aneka bunyi-bunyian yang unik. Misalnya Thunderbolt, alat musik dari bambu yang bisa mengeluarkan suara seperti halilintar. Rainstick alat musik yang bisa menghasilkan suara hjujan. Atau alat musik Spring Kluwek yang dibuat dari cangkang kluwek. Dan sebagainya. Berbagai alat musik alternatif yang dibuatnya ini membuat jenis alat musik yang dijualnya mencapai 70-an jenis.

Alat-alat musik itu ia jual ke pasar ekspor yang ia promosikan dari pameran ke pameran. Di luar negeri alat-alat musiknya itu laku. Omsetnya sekitar Rp 160 jutaan dari sekitar 500-an unit alat musik yang ia jual per bulannya