Tuesday, 25 January 2011

Vivaz 2 Segera Release..My Dream Smartphone :p

Sony Ericsson Vivaz 2 memiliki nama kode MT15 dan Halon yang rencananya akan diperkenalkan di Mobile World Congress pada bulan Februari 2011. Sebelumnya SE Vivaz 2 menggunakan sistem operasi Symbian dan kali ini menggunakan Android 2.3 Gingerbread.

Murtazin dari mobile-review.com mengatakan bahwa Vivaz SE 2 ini diaktifkan oleh prosesor 1GHz single-core Qualcomm Snapdragon MSM7630 , RAM 512MB, kamera menghadap ke depan yang lebih baik dari rata-rata untuk konferensi video, baterai 1500mAh, dan Display “Reality” dengan resolusi 854 x 480 .


Kemungkinan SE Vivaz 2 akan dipasarkan April 2011 dan harga kurang lebih 350 euro atau 4.2 jutaan rupiah.

Monday, 24 January 2011

Cara Seting Sound System Untuk Menyanyi Nasyid

Dalam urutan belajar bernasyid terutama dalam hal performance salah satu hal yang juga tidak bisa diabaikan oleh para munsyid adalah bagaimana menguasai perangkat sound yang tersedia. Seringkali hal ini diabaikan oleh para munsyid karena terlalu mengandalkan jasa teknisi sewa sound system sehingga ketika mereka menampilkan hasil karya nasyidnya jadi terdengar kurang maksimal.




Berikut beberapa kiat dan cara agar tim nasyid bisa tampil PeDe dengan penguasaan sound yang baik berdasarkan pengalaman SNADA:
1. KENALI JENIS SOUND SYSTEM.
Ada banyak jenis sound pendukung performance bagi tim nasyid: Rolland, Metz, Yamaha sound, dan masih banyak jenis sound pendukung lainnya. Kita tidak perlu repot-repot kalau memang kita memiliki sound engineer sendiri karena dialah yang akan bertanggung jawab untuk mengatur frekuensi suara masing-masing personal munsyid ketika tampil sehingga bisa memunculkan suara yang maksimal.
~ High
~ Middle
~ Low
Tambahan lainnya yang juga penting adalah Gain: untuk membesarkan/melebarkan suara dari masing-masing channel suara yang ada di sound system.
2. URUTLAH CHECK SOUND
Dalam melakukan check sound maka semua suara secara umum dilakukan stemming (penyetelan suara), yang biasanya dimulai dari suara Bass. Kemudian dilanjutkan dengan Lead Vocal (baik lead 1, 2 atau 3 tergantung jumlah lead) dan terakhir pengiring
3. PERLENGKAPAN LAIN YANG HARUS DIPERHATIKAN
Dua urutan diatas termasuk hal standar yang harus mendapatkan perhatian yang baik agar bisa tampil secara maksimal. Lakukan check sound di monitor speaker lebih dulu agar suara yang dihasilkan bisa langsung didengar dengan baik, karena monitor berperan sangat besar untuk menentukan baik atau tidak suara yang dihasilkan. angan lupa melihat kapasitas dari power, mixer, speaker dan monitor speaker.
Selamat bernasyid


Beragam Jenis Tenda Pernikahan


Berikut Ini adalah beberapa dekorasi tenda-tenda populer yang mungkin anda ingin pertimbangkan sebelum membuat keputusan.
Party Canopy: Ini adalah tenda ringan yang dirancang untuk melindungi dari matahari dan hujan. Instalasi sangat mudah, dan murah untuk disewa dibandingkan dengan jenis lain.
Pop-up Canopy: ringan lain tenda dengan kain dilipat-frame. Instalasi juga mudah.
Frame Tenda: Sebuah tenda dengan bingkai logam tidak mempunyai kutub pusat. Perusahaan sewa peralatan pesta biasanya menginstalnya.
Tenda Rentang: Jenis ini dibangun dengan pusat tinggi tiang, plafon miring yang curam, dengan atmosfir terasaa lebih terbuka di dalam tenda.




Tenda Kutub: Jenis ini memiliki tiang-tiang di sekeliling dan di tengah, yang sangat praktis untuk kondisi cuaca yang lebih berat. Perusahaan sewa peralatan pesta akan menginstalnya.
Lokasi dan Lantai
Lokasi terbaik untuk mendirikan tenda pernikahan adalah pada tanah yang lebih tinggi. Jika medannya memiliki dataran yang tidak rata dengan curah hujan yang tinggi, cobalah untuk menyertakan lantai kayu lapis atau plastik. Plywood mungkin mahal tetapi akan memberikan lantai mengangkat lebih tahan lama dan cocok untuk hampir semua jenis medan. Lantai plastik sangat ideal untuk permukaan beraspal dan jauh lebih murah daripada lantai kayu lapis. Juga perlu dipertimbangkan lantai kayu parket yang dapat digunakan sebagai lantai dansa.
Ukuran Tenda
Tidak ada salahnya menyewa tenda sedikit lebih besar dari yang benar-benar diperlukan. Pertimbangkanlah ukuran tenda di mana tamu anda dapat duduk dengan nyaman. Jadi, anda harus memperkirakan tenda tempat duduk tamu.
Warna Tenda
Warna tradisional untuk tenda adalah putih tetapi anda dapat memilih dari berbagai jenis dan kombinasi, tergantung pada tema dan suasana pernikahan anda. Sebagai contoh, jika anda ingin romantis langit malam penuh bintang menjadi bagian dari pernikahan anda, sewa tenda dengan tembus langit-langit. Dinding samping dapat lebih solid putih untuk nuansa pribadi, jelas vinil digunakan untuk membiarkan cahaya alami, dan katedral-jendela dinding untuk sentuhan yang lebih dekoratif.

Mengenal Master Sulap Harry Houdini

Harry Houdini (1874-1942) adalah pesulap yang paling terkenal, bahkan sampai beberapa decade setelah kematiannya. Mesikpun begitu, ia pernah tak dikenal orang. Sebelum mengubah namanya dari Erich Weiss menjadi Houdini, ia bermain dalam skala kecil- kebanyakan alat sulap yang dia senangi waktu itu adalah jenis kartu, ditambah atraksi meloloskan diri yang biasa-biasa saja diatas panggung berbayaran murah.




                Suatu hari, dalam keadaan bangkrut dan depresi, Houdini bahkan tidak memiliki cukup uang untuk membeli tiket kereta yang sangat ia perlukan. Terinspirasi oleh keadaan tersebut Houdini punya ide cemerlang, ia lalu memborgol tangannya sendiri dir el kereta api, berharap masinis akan berhenti dan membiarkan ia naik dengan gratis. Namun bukan itu yang terjadi, para penumpang membayari tidak Houdini justru tidak sabar untuk melihat aksi-aksinya.

                Rupanya selain bisa menumpang gratis, Houdini mendapat pelajaran bahwa pada saat-saat tertentu sesuatu yang berbahaya bisa menjual. Sejak kejadian tersebut nama Houdini mulai terkenal dan berpindah dari panggung berbayaran murah ke panggung megah berbayaran mahal.
Houdini secara bertahap membuat permainannya lebih dramatis lagi. Misalnya, melepaskan diri dari straitjacket (jacket yang sering digunakan untuk mengikat pasien sakit jiwa) sambil digantung diatas ketinggian 30 tingkat diatas jalan.

Tips Singkat Membuat Jadi Furniture Lebih Baik

Sebuah rumah yang asri tak lengkap bila tak ada furniture rumah manis di dalamnya. Beberapa furniture yang akan membuat rumah Anda tampak asri dan nyaman adalah furniture yang terbuat dari kulit. Sayangnya furniture dari bahan kulit ini membutuhkan perawatan lebih? Apakah harus mahal?Anda tak perlu khawatir untuk memilih furniture dari bahan kulit, karena beberapa tips berikut ini akan mempermudah Anda dalam perawatannya. Tak perlu mengeluarkan biaya terlalu besar, dan furniture tetap terjaga keindahannya.




Tips 1:
Jauhkan furniture Anda dari suhu yang terlalu panas agar bahan kulit tidak mengelupas dan kering
Tips 2:
Letakkan posisi furniture jauh dari jangkauan sinar matahari, namun berikan sedikit udara segar agar furniture tidak lembab dan berjamur
Tips 3:
Berikan penerangan yang cukup, jangan yang terlalu berlebihan agar warna furniture tidak pudar (sinar matahari dan cahaya yang berlebihan akan menyebabkan furniture cepat pudar)
Tips 4:
Gunakan cairan khusus untuk membersihkan furniture Anda, jangan gunakan sembarang pembersih terutama yang mengandung alkohol agar bahan kulit tetap baik. Pada umumnya tersedia cairan pembersih khusus yang mengandung moisturizer untuk bahan furniture kulit, Anda dapat menggunakannya untuk memberikan perawatan spesial (dijual di toko furniture)
Dengan mengikuti beberapa tips di atas, niscaya furniture Anda akan tetap tampak seperti baru selamanya. Selamat mencoba