Tuesday, 15 March 2011

Menikmati Wisata Unik Di Sekitar Bogor Timur

Daerah yang terletak di jalan Katulampa ini terkenal dengan pusat penjualan tas. Ratusan bahkan ribuan tas dari berbagai merek dan model dengan harga miring terjangkau bisa anda dapatkan disini. Dan jangan kaget kalau berkunjung kesini pada akhir minggu dan hari-hari libur nasional lainnya, tempat ini  bukan saja dipenuhi oleh warga Bogor tetapi juga banyak warga Jakarta yang memilih menghabiskan akhir pekan bersama keluarganya disini. Jangan khawatir bagi anda yang berkendaraan pribadi, di sini tersedia lahan parkir yang cukup luas walaupun kadang harus mengantri di belakang bus-bus pariwisata. Karena memang tempat ini tidak hanya menyedot animo warga Bogor saja namun juga warga Jakarta, warga luar daerah bahkan turis asing.



Bukan hanya tas yang beraneka ragam saja yang menjadi daya tarik SKI. Berbagai macam jenis makanan dan minuman juga ditawarkan disini. Mulai dari nasi rames, siomay, toge goreng, bakso, tahu sumedang, dan yang paling laku adalah roti unyil Venus dan es cincau hijau. 

Harga tas yang berkisar belasan hingga seratusan ribu dengan model tas yang selalu berganti setiap hari ini, menjadikan banyak orang tak pernah merasa bosan untuk berkali-kali datang kesini. Selain itu, tersedianya tempat istirahat yang nyaman dengan kamar mandi serta tempat ibadah yang bersih dan memadai membuat orang selalu ingin datang untuk yang kedua kali bahkan lebih. Suasana riang gembira juga terpancar dari suara anak-anak yang bermain riang di area bermain khusus anak. Tidak jauh dari situ terdapat kolam ikan seluas kira-kira 50 meter persegi dan juga sebuah kandang yang didiami seekor Owa (Kera Jawa). Binatang binatang ini membuat SKI bagaikan tempat wisata unik.

Jadi untuk anda kaum adam, jangan takut bosan hanya duduk berdiam diri karena dijamin anda tidak akan merasa bosan berada di area ini sambil menunggu para ibu selesai berbelanja

Temukan informasi lebih lengkap seputar wisata unik

Wisata Alam Air Terjun Di Natural Hill

Air terjun Natural Hill ini memang menjadi daya tarik wisata alam yang menggoda bagi para pengunjung Natural Hill. Siapa yang tak mau menikmati kesegaran air mata pegunungan yang turun dari ketinggian 50 meter. Meski untuk itu, harus berjalan menempuh perjalanan selama 45 menit untuk jalur pendek dan sampai 1, 5 jam untuk jalur panjang.




Kedua jalur tersebut awalnya membawa pada alur yang sama. Bedanya, jika melalui jalur panjang, pengunjung akan dibawa berjalan melalui jalur-jalur pematang sawah sebelum menuju air terjun. Melalui jalan menurun, berkelok-kelok tapi menyuguhkan pemandangan gunung Cigugur dan lekuk-lekuk pematang sawah milik warga Panyandaan. Terlihat juga sungai kecil yang mengalirkan air dari air terjun untuk bermuara di beberapa tempat.

Jika lelah, ada dua tempat duduk terbuat dari bambu untuk beristirahat sekaligus menyuguhkan pemandangan indah Gunung Cigugur. Dari sini juga bisa terlihat air terjun Natural Hill yang ternyata terdiri dari dua air terjun. Tapi air terjun kedua arus airnya tidak sederas air terjun pertama dengan ketinggian yang juga lebih pendek.
Lelah pun mungkin akan tersapu ketika sampai di air terjun. Sambil bertelanjang kaki, rasakan dingin dan jernihnya air terjun Natural Hill. Meski tidak dibarengi dengan bebatuan besar dengan aliran air yang menganak sungai tapi banyak juga di antara pengunjung yang rela membiarkan dirinya basah. Jangan khawatir, aliran airnya juga tidak begitu deras. Telapak tangan pun masih bisa menyentuh dinding tebing air terjun. Jika memang berniat berlama-lama di air terjun ini, sebaiknya membawa perbekalan yang cukup. Termasuk baju ganti jika air terjun sudah benar-benar membasahi tubuh anda.

Temukan informasi lebih lengkap seputar wisata alam

Hobi Mengkoleksi Action Figure Ala Orang Dewasa

Action figure" adalah mainan terbuat dari plastik atau material lainnya, dengan pose dan karakter biasanya sering diambil berdasarkan film, komik, video game atau acara televisi. Awalnya action figure dibuat hanya untuk pasaran anak-anak, kemudian action figure telah berkembang menjadi sebuah barang koleksi bagi para kolektor dewasa dan telah diproduksikan secara spesifik untuk hobi mainan orang dewasa.




Tidak ada alasan khusus mengapa beberapa orang senang mengoleksi action figure, awalnya mereka mengoleksi hanya untuk tujuan dekoratif saja namun sekarang ini beberapa orang mengoleksi action figure karena menggandrungi karakter atau suatu film. Tetapi tidak banyak dari mereka yangnmengoleksi karena ingin mendapatkan nilai lebih dari barang-barang koleksi mereka, mereka mengharapkan harga yang tinggi di masa depan nanti.

Perawatan yang tepat harus dilakukan untuk menjaga kondisi nilai action figure Anda. Nilai action figurre akan berkurang jika terdapat perubahan warna pada plastic dan debu yang menutupi seluruh permukaan action figure. Jangan meletakkan action figure Anda di bawah sinar matahari langsung, kelembaban juga harus diperharikan, dan jangan lupa untuk membersihkan action figure Anda.

Temukan informasi lebih lengkap seputar hobi mainan

Surabaya Targetkan Kenaikan 30% Penjualan Pameran Komputer


Mega Bazaar Computer (MBC) 2011 Surabaya yang diadakan Dyandra Promosindo mematok target peningkatan penjualan sebesar 30% atau 6 juta unit komputer dibanding event serupa tahun lalu. Angka tersebut khusus penyelenggaraan MBC di Surabaya.





Demikian diungkapkan Branch Manager PT Dyandra Promosindo Surabaya, Yusuf Karim Ungsi, kepada wartawan di Grand City Mall, Rabu 9 Maret kemarin. Menurut Yusuf, target tersebut terbilang rasional mengingat kondisi perekonomian semakin membaik sejak krisis 1998.

Lebih lanjut dijelaskan MBC menjadi salah satu barometer tren komputer. Untuk tahun ini diperkirakan ada pergeseran tren, kalau tahun-tahun sebelumnya penjualan komputer didominasi netbook dan notebook, maka tahun ini banyak booth stand ternama akan beralih ke tablet PC sebagai promosi penjualan mereka

Masing-masing vendor telah mengantisipasi perubahan tren tersebut, mereka rata-rata memiliki produk Tablet PC dan siap bersaing di pasaran, demikian disampaikan Yusuf. Ia menambahkan, tren tersebut tidak hanya di Surabaya, tapi juga di seluruh Indonesia.

Temukan informasi lebih lengkap seputar booth stand

Seni Kreativitas Bermusik Tinggi Dari Frans Rumbino

Frans Rumbino atau yang lebih dikenal dengan nama Frans Sisir...,Kemampuan Frans bermusik dengan sisir dan plastik terbilang unik. Prosesnya pun tak kalah menarik. Kendati sejak kecil su-dah ditinggalkan orangtuanya, Frans kecil tak kehilangan keceriaan. Frans suka meniup daun atau kulit kerang, mendendangkan lagu-lagu kampung, seperti Apuse, dll.




Dari kebiasaan meniup daun dan kerang itu, secara tak sengaja Frans bereksplorasi dengan sisir dan kantong plastic sebagai alat musik nya. Ceritanya, sebagai Putra Biak, Frans ingin mendukung kesebelasan kesayangannya, PSB Biak, ketika ada pertandingan sepak bola dalam Pekan Olahraga Daerah (Porda) di Jayapura. Namun, karena kala itu hanya ada sisir dan kantong plastik, Frans memanfaatkan kedua benda tersebut untuk menyemangati kesebelasan kesayangannya. Tak disangka, dari situlah ia mulai menyukai dan mendalaminya hingga dapat memainkannya dengan piawai.

“Awalnya cuma coba-coba saja meniup sisir yang saya bungkus dengan kantong plastik kresek,” ujar Frans. Semula, suaranya lurus ¨tet..tet ...tet...¨ saja. Dari situlah keluar ide untuk dipakai bermusik. Ia pun terus melatih kemampuannya meniup sisir. Mengasah talenta memang membutuhkan waktu yang lama.Awalnya tak mudah dan tidak berjalan mulus. Ia sering diolok-olok teman-temannya. 

Tahun 2005 Frans mendapat kesempatan pelayanan di Amerika. Meski demikian, untuk mendapatkan visa ke Amrik tidak mudah. Ketika staf kedubes AS menanyakan tujuannya ke Amerika, ia jawab bermain musik. Mereka heran. “Saya keluarkan sisir dan plastik lalu nyanyi Amazing Grace,” ujarnya. Terpukau dengan nada indah kreasi Frans, mereka pun memberinya visa untuk 5 tahun!

Temukan informasi lebih lengkap seputar alat musik