Tuesday, 12 June 2012

Honda Teralis vs New Vixion, Siapa yang bakal berdarah - darah?

Beberapa bulan terakhir ini jagat Blogsphere roda 2 rame banget ngomongin motor anyar dari 2 pabrikan besar di tanah air yakni Honda dan Yamaha, ya sudah menjadi hal yang lumrah dibicarakan jika kedua pabrikan motor asal jepang ini memang sedang bersaing ketat memperebutkan market roda dua di indonesia dan sekaligus mengukuhkan diri menjadi siapa yang terbaik penjualannya di tahun ini. Seperti yang di ketahui oleh khalayak bloger di dunia maya, kedua brand besar ini lagi mempersiapkan masing - masing senjata andalanya yakni di kelas motor sport 150cc, terlepas dari persaingan di segmen bebek dan skutik ternyata segmen motor sport 150cc memang sedang di gandrungi oleh segelintir orang penggila motor lelaki di indonesia maka tak salah jika baik Honda dan Yamaha berhati-hati betul untuk meluncurkan produk teranyar mereka pada saat yang tepat dan dengan strategi marketing yang tepat pula..




Sebut saja Honda, sudah menjadi rahasia umum atau bocor alusnya mereka telah mempersiapkan genre motor sport 150cc yang berbasis dari CBR150r tentunya dengan rubahan radikal di beberapa bagian seperti rangka yang saat ini di kalangan dunia maya sendiri di sebut dengan "Honda Teralis". Sementara di kubu Yamaha sendiri seperti tidak mau mengalah begitu saja, mereka juga telah mempersiapkan jagoannya di kelas sport 150cc dengan meluncurkan varian tersukses mereka sebelumnya Yamaha Vixion yang kini gadang-gadang dengan sebutan baru atau sementara "Yamaha New Vixion"


Sudah banyak bocoran alus hingga kasar yang beredar di dunia maya, mulai dari penampakan di jalan,parts,modeling 3Dnya hingga ada yang coba2 membuat sketsa nya bermodalkan dari serpihan gambar yang di dapat hanya dengan sotoshop..hohohoho...kalau tidak percaya coba saja cek warungnya TMCblog,mas IWB..

Penasaran??padahal sampai saat ini sendiri belum ada tanda - tanda kapan keduanya bakal di launching, padahal jika melihat momentnya yang sebentar lagi ada event PRJ, gw rasa udah sangat tepat buad Honda dan Yamaha buat memperkenalkan produk baru mereka itu ke khalayak ramai..

So bisa kita lihat nanti Siapa yang Ngacir duluan untuk moment peluncuran

Apple Rilis IOS 6 Terbaru Dengan Tambahan Fitur Menarik

Seperti yang udah di prediksi sebelomnya sama banyak orang, akhirnya pas acara WWDC 2012 kemarin Apple mengumumkan kehadiran OS terbaru mereka yakni Apple IOS 6 dimana system operasi ini di rancang khusus buad gadget Apple seperti Ipad,Ipod, dan Iphone series. Dalam perilisannya Apple mengumumkan kalau IOS6 menghadirkan beberapa fitur tambahan yang cukup menari dan memudahkan para User setianya. Berikut beberapa tambahan yang di rancang khusus oleh Apple :




Yang cukup menarik disini yakni dari aplikasi Siri yang udah memperoleh tambahan update basis data khusus info Olahraga,tempat makan, dan movie. Perintah yang dip roses Siri pun kini makin sempurna dengan di tambahkanya fitur membuka aplikasi yang ada tanpa menyentuhkan tangan langsung ke handset user. Apple pun tak lupa menambahkan fitur integrasi Facebook yang di tanamkan khusus untuk IOS6, fitur ini kurang lebih hampir mirip dengan yang ada pada OS android tetapi dengan beberapa tambahan dan fungsi berbeda..
Yang paling kentara adalah perubahan aplikasi Facetime, yang dimana dulunya aplikasi ini secara ekslusif hanya bisa di gunakan untuk ber Video Chat ria dengan Wifi, tapi kini Apple merubahnya agar facetime terkoneksi dan bisa di lakukan melalui jaringan seluler 3G yang di sediakan oleh operator. Beberapa tambahan yang tak kalah menarik seperti Photo Streams,Icloud,Passbook,Fitur Penolak Panggilan dan beberapa fitur yang tak kalah penting tentunya.



Dan yang lebih penting lagi Apple IOS 6 ini hanya tersedia khusus untuk 3Gs,Iphone 4,4S,ipod Touch 4Gen,Ipad 2,New Ipad..Sementara untuk Ipad 1gen dan ipod sepertinya kudu nelen kecewa gak dapet update terbaru ini

Semoga berguna guys

Monday, 11 June 2012

Harvest Cake Surabaya - Surganya Penggila Cake Dan Kue Coklat Di Surabaya


Pernahkah anda berkunjung ke toko kue Harvest Cake Surabaya?? Jika belum rasanya kurang lengkap jika anda warga Surabaya atau pun anda sedang berlibur di Surabaya tetapi belum berkunjung ke salah satu toko kue dan coklat yang satu ini rasanya kurang lengkap dan sangat sayang untuk di lewatkan pastinya. Harvest di Surabaya memang belum lama buka, dan masih seumur jagung jika di bandingkan dengan cabang lain yang ada di jakarta tentunya. Baru buka di jalan Bengawan no. 39, tapi untuk pelaynanya sendiri jangan salah lho, mereka menerima aneka jenis pesanan delivery cakes nya melalui situs resmi mereka di http://harvestcakes.com/ dengan cara mendaftar sebagai member/anggota secara online, atau dapat di lakukan di tempat langsung di gerai cabang Surabaya

beberapa menu cake favorit :
  • Opera Cake
  • Black Forest
  • Cardinal
  • Chocolate Cheese Cake
  • Chocolate Devil
  • Mix Fruit and Cheese
  • Strawberry Cheese Cake
  • Tiramisu Cake
 

Untuk range harganya sendiri bisa di bilang sedikit mahal dan berkelas dari toko kue lain, tetapi jangan salah lho karena dari segi rasa, pelayanan, hingga tampilan memang sangat berkelas, so bisa di bilang “Ada Harga Ada Rasa”. Suasana di Harvest Cake Surabaya sendiri bisa di bilang Cozy dan enak banget, super bersih dengan ruangan Full AC dan suguhan acara televisi Via home cable yang benar- benar bisa memanjakan para konsumennya. Dari sisi pelanyanannya pun gak bisa di kesampingkan, disini para konsumen akan mendapatkan pelayanan yang ramah dan berkelas, sehingga bisa di bilang apa yang anda inginkan disini sebanding dengan harga yang anda bayarkan.

So tunggu apa lagi arek – arek suroboyo? Langsung aja ngacir ke Harvest Cake Surabaya

Inilah Daftar Alamat Toko Kue Harvest Cake


Apakah anda penggila Cake dan Coklat? Jika iya pasti udah gak asing lagi jika mendengar toko Cake dan Coklat yang satu ini. Ya Harvest Cake Cake merupakan salah satu toko kue dan coklat yang menyediakan aneka jenis kue dan beragam pilihan menu coklat yang enak sehat dan tentunya benar-benar menggugah selera anda.


Di Harvest Cake Cake sendiri menawarkan aneka varian cake dan coklat yang tentunya sangat familiar di kalangan pecinta cemilan manis dan enak ini, bisa dibilang apa yang di tawarkan di tempat ini hampir sama dengan yang di tawarkan di tempat lain tentunya dengan Bergama modifikasi rasa, tampilan dan harga yang cukup variatif tetapi gak sensitif di kantong para konsumennya. Toko kue ini mempunyai beberapa gerai di beberapa kota besar di Indonesia, sebut saja untuk daerah Jakarta, Surabaya, dan bandung. Untuk alamat ada di bawah ini :

Jakarta Dan Sekitarnya :
  • The Harvest Cake Dharmawangsa: Jl. Dharmawangsa Raya No. 10 B, Jakarta Selatan
  • The Harvest Cake Senopati: Jl Senopati Raya, No.47, Jakarta Selatan
  • The Harvest Cake Kelapa Gading: Jl. Boulevard Raya, Blok TA 2/4, Jakarta Utara
  • The Harvest Cake Alam Sutera: Jl.Alam Sutera Boulevard Kav.6 Kawasan Flavor Bliss No.7 (Serpong)
  • The Harvest Cake Pluit: Jl. Pluit Putra Raya no. 23
  • The Harvest Cake Pondok Indah: Jl. Arteri Pondok Indah, No.38E, Jakarta Selatan
  • The Harvest Cake Menteng: Jl. Sunda, No.7, Jakarta Pusat
  • The Harvest Cake Depok: Jl. Margonda Raya No. 295
  • The Harvest Cake City Plaza Building: City Plaza Building Lantai Dasar Jl. Gatot Subroto No.42 Jakarta Selatan
Surabaya :
  • The Harvest Cake Bengawan: JL. Bengawan No.39, Surabaya Pusat - 60241
Bandung :
  • The Harvest Cake Bandung: Jl. H.Djuanda no.15 - Dago
Contact : 02172788657
Semoga berguna Guys

Cara Mudah Memasang Panel Listrik Tenaga Surya Untuk Rumah Anda


Pada masa sekarang ini kebutuhan akan suatu Daya Listrik yang besar memang tak bisa di pungkiri, terlebih lagi hidup di kota besar yang serba canggih dan otomatis yang bisa dibilang segala sesuatunya pasti berhubungan dengan perangkat Elektrikal yang mengkonsumsi daya listrik yang cukup besar. Solusinya anda bisa menggunakan metode Genset Panel Surya sebagai salah satu sumber listrik alternative nan ramah lingkungan di rumah anda sendiri. Lantas bagaimana pengaplikasianya? Dan apa saja yang anda butuhkan? Simak saja penjelasan singkat di bawah ini

Untuk melakukan instalasi listrik tenaga surya (PLTS) sebenarnya sangat mudah dan bisa dilakukan sendiri tanpa tenaga ahli. Untuk langkah awal instalasi listrik tenaga surya diperlukan beberapa komponen listrik tenaga surya yang mumpuni dan standard nasional Indonesia (SNI) tentunya. Komponen tersebut antara lain:
  • Panel Surya/Solar Cells berungsi untuk merubah tenaga matahari menjadi listrik.
  • Controller, yang biasanya ter-integrated dengan Box Batere, merupakan perangkat elektronik berbentuk kotak yang mengatur aliran listrik dari Modul Surya ke Batere/Accu dan aliran listrik dari Batere/Accu ke perangkat elektrikal di rumah anda
  • Inverter, merupakan rangkaian elektro yang di gunakan untuk mengubah arus DC (Direct curent) menjadi arus AC (alternating curent).alat ini dapat di gunakan pada berbagai macam jenis paralatan elektronika
  • Baterai, adalah perangkat kimia untuk menyimpan tenaga listrik dari tenaga surya. Tanpa baterai, energi surya hanya dapat digunakan pada saat ada sinar matahari.
lalu untuk bagan pemasangan dan langkah kerjanya simak gambar berikut

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEimznytMB626hyxc6lJD462uQ35zLK4KsGohtuYj7UXYKJqxHcLPsDaBAKzCXkhoa5XcnVG6SnioNFlVyFzCGYDwopprZC2tMPF0-kKh-UcTpxzAUbTs8zWVpaqnJQdd7nqZMUaXYpFUXTI/

So kata siapa pemasangan komponen listrik tenaga surya itu susah dan berbahaya??? semoga berguna guys