Showing posts with label baby sitter. Show all posts
Showing posts with label baby sitter. Show all posts

Wednesday, 16 February 2011

Tanda - Tanda Baby Sitter Yang Kurang Baik

Memang bukan suatu hal mudah untuk tahu apakah baby sitter Mommy sudah bekerja dengan baik atau tidak. Ada baiknya Mommy lebih peka dalam mengamati kejadian-kejadian yang aneh atau berlebihan dengan baby sitter Mommy. Simak yuk Moms, beberapa hal yang mungkin perlu dicermati tentang baby sitter.




·         Si kecil sering tidak terlihat bahagia, seperti cemas dan takut jika Mommy harus pergi dan meninggalkannya dengan baby sitter.
·         Si kecil banyak mengalami kecelakaan-kecelakaan yang seharusnya bisa dihindari.
·         Permintaan Anda dalam mendidik si kecil tidak diikuti oleh baby sitter, malahan justru baby sitter banyak mengkritik Mommy.
·         Mommy sering tidak tepat waktu atau datang terlambat, serta melakukan hal-hal diluar seijin Mommy
·         Si kecil kelihatan kotor dan tidak terawatt
·         Baby sitter sering berbohong, mengarang-ngarang cerita, atau bahkan mencuri sesuatu
Baby sitter sering berbohong, mengarang-ngarang cerita, atau bahkan mencuri sesuatuBoleh dibilang pekerjaan baby sitter juga bukan sesuatu yang mudah, tapi mempunyai peranan penting untuk menolong Mommy yang bekerja. Pastikan semua hak dan kebutuhan baby sitter Mommy telah terpenuhi, dan usahakan menjalin relasi dan komunikasi yang baik dengannya, sehingga secara otomatis baby sitter Mommy akan memberikan perawatan yang terbaik pada si kecil. Tapi jika ternyata tidak, ada baiknya mempertimbangkan untuk mencari baby sitter yang lebih baik untuk mendukung perkembangan si kecil.



Thursday, 30 December 2010

Mewawancara Calon Baby Sitter

Mencari seorang pengasuh bayi itu gampang-gampang susah. Gampangnya dua kali, susahnya satu kali . Yang penting adalah anda lakukan pembicaraan awal atau interview pada calon baby sitter atau pengasuh bayi anda, karna dari sana anda bisa melihat apakah ini calon yang cocok atau tidak, orang yang bisa diajak kerjasama atau tidak, orang yang malas atau tidak.





14 Pertanyaan yang perlu anda ajukan pada calon baby sitter
Perhatikan dengan seksama jawaban mereka karena itu adalah cerminan dari seseorang yang akan mengasuh bayi anda.
1. Sebelumnya kerja di mana? berapa lama? Bila anda perlu yang senior, perhatikan lama kerja dan banyak bayi yg dipegang.
2. Kenapa keluar dari kerja sebelumnya? Lihat alasannya, ulangi pertanyaan ini di akhir-akhir sesi, untuk konfirmasi kebenarannya.
3. Pernah pegang anak yang nakal? Seperti apa? Lihat kesabarannya dan kepintarannya dalam mengasuh.
4. Kalau anak rewel makannya, gimana solusinya?
5. Anda anak ke berapa? Berapa bersaudara? Bila calon pengasuh adalah anak pertama, mereka sudah terbiasa menjadi pengatur untuk adik-adiknya.
6. Mengapa anda kerja sebagai pengasuh?
7. Sifat apa yang tidak disukai dari orang tua anda?
8. Sifat apa yang disukai dari orang tua anda?
9. Apa kelemahanmu?
10. Apa kelebihanmu?
Pertanyaan no 11 sampai 14, penjelasan detail no 6 sampai 10,  alat test bahasa Inggris dan ringkasan

So Punya pengalaman dengan baby sitter? Share aja di sini