Showing posts with label kerajinan tangan. Show all posts
Showing posts with label kerajinan tangan. Show all posts

Thursday 9 June 2011

Menghasilkan Dollar Dengan Limbah Kulit Kerang


Di tangan Nur Handiah Jaime Taguba, kulit kerang simping atau capiz shell tak lagi hanya sampah. Dengan kreativitasnya, kulit kerang yang bertebaran di pantai Cirebon, Jawa Barat, itu menjadi berbagai perkakas bernilai dollar AS. Pemilik Perusahaan Multi Dimensi Shell Craft ini yang mampu membawa kulit kerang pantura menembus dunia.




Pasar kerajinan tangan kulit kerang di Eropa dan Amerika Serikat yang sebelumnya hanya dikuasi Filipina telah ia jajaki. Jerman, Spanyol, Italia, Inggris, Jerman, Polandia, Bulgaria, Rusia, dan Amerika Serikat menjadi negara-negara tujuan ekspornya selama ini. Setiap bulannya perusahaan yang ia pimpin bisa mengirim sekitar dua kontainer kerajinan ke pasar internasional. Sebuah volume ekspor yang tidak kecil bagi pengusaha yang memulai usaha dari nol ini.

Kesuksesan Nur itu berawal dari kejeliannya melihat peluang. Awalnya perempuan kelahiran Banyumas, Jawa Tengah, sekitar 49 tahun yang lalu itu memanfaatkan tumpukan kulit kerang untuk diekspor ke Filipina pada tahun 2000.Kebetulan ibu dari lima anak ini mempunyai relasi dengan para perajin kulit kerang di tanah kelahiran suaminya, Jaime Taguba, di Filipina.

”Awalnya hanya menyuplai bahan baku saja. Kebetulan pembuatan kerajinannya ada di Filipina. Jadi, kami memasok bahan bakunya,” kata Nur di bengkel kerjanya

Meski sudah mampu mengurangi sampah pantai dan ikut terlibat dalam menghidupi warga sekitar, termasuk nelayan, Nur tidak ingin berhenti di titik itu.Menurutnya kerang yang ia kirimkan seharusnya bisa lebih berharga lagi jika ada nilai tambahnya. Akhirnya ia mulai menjual bahan baku dengan kondisi lebih baik lagi, yakni yang sudah dibersihkan. Dari hasil jual kulit kerang bersih itu, ia bisa mendapatkan hasil yang lebih dan bisa mempekerjakan lebih banyak orang.


Temukan info lebih lengkap seputar kerajinan tangan

Monday 6 June 2011

Kain Perca Pun Bisa Jadi Barang Kerajinan Yang Menarik


Wah…memang batik tak pernah mati gaya, tidak hanya digunakan sebagai bahan baju saja tetapi juga bisa dijadikan berbagai macam kerajinan tangan. Misalnya saja tas perca dari kain batik. Sisa kain batik yang digunakan sebagai bahan dasar pembuatan baju ternyata juga bisa dimanfaatkan menjadi sebuah tas cantik yang diminati para wisatawan yang berkunjung ke kota Yogyakarta.




Kemauan Konsumen
Tas batik banyak dijadikan sebagai oleh – oleh para wisatawan yang berkunjung di kota Jogja. Selain para wisatawan,tas perca batik juga digemari para pelajar, mahasiswa, dan masyarakat umum yang tinggal di kota pelajar dan sekitarnya.

Temukan info lebih lengkap seputar kerajinan tangan

Monday 30 May 2011

Kelom Geulis Kerajinan Tangan Asli Pasundan


Kelom Geulis merupakan suatu produk kerajinan tangan (handy craft) lokal yang menjadi suatu ciri khas dari masyarakat Sunda. Kelom Geulis adalah alas kaki yang memiliki bentuk yang indah dan memiliki daya tahan produk yang tinggi.





Pada era globalisasi modern ini, perkembangan dunia fashion semakin meningkat. Sepatu Hak Tinggi Modern (Modern High Heels), merupakan salah satu aksesoris para wanita modern yang sudah sangat menyebar ke seluruh pelosok dunia, termasuk di Indonesia.

Keberadaan sepatu hak tinggi modern yang memiliki esensi fungsi yang sama dengan fungsi dari Kelom Geulis membuat keberadaan keduanya menjadi suatu persaingan tersendiri di kalangan masyarakat perempuan sunda. Di Tasikmalaya, yang notabene merupakan wilayah yang memiliki kekuatan modernisasi dan tradisionalitas yang sama kuat adalah pasar yang potensial bagi keduanya mengembangkan produksi.

Temukan info lebih lengkap seputar kerajinan tangan

Friday 20 May 2011

Para Pengerajin Gong Yang Kian Tergerus Jaman


Pengrajin gong di Bogor, Jawa Barat, mencoba terus bertahan meski peminat alat musik tradisional itu sudah sangat berkurang.Menjaga usaha yang turun-temurun dan melestarikan budaya merupakan alasan utama pengrajin di Jl. Pancasan, Kota Bogor, itu terus berproduksi.




"Kami tetap memproduksi walaupun tidak ada pesanan, nantinya gong ini akan disimpan, siapa tahu saja ada yang datang dan membelinya," kata pemilik kerajinan gong, Nasukarna (81). Sebagaimana pengrajin lain, usaha kerajinan gong Nasukarna ini juga warisan leluhurnya dan ia merupakan generasi keenam yang meneruskan usaha kerajinan tangan itu 

"Kebanyakan pesanan datangnya dari musisi gambang kromong diantaranya dari Jakarta. Kini peminat kesenian tradisional gong sudah mulai menurun karena penikmat musik gambang kromong sudah mulai berkurang dan itu berimbas terhadap penjualan kami," kata dia.

Harga satu set gong untuk kesenian gambang kromong dipatok sebesar Rp19 juta, sedangkan untuk Degung harga satu set mencapai Rp25 juta. Sedangkan harga per buahnya bervariasi yaitu berkisar antara Rp1,8 juta hingga Rp3 juta tergantung dari diameter gong tersebut. Harga gong berdiameter 45 cm sebesar Rp 1,8 juta dan gong berukuran 75 cm dihargai Rp3 juta.

Selain itu adapula harga satu set alat yang bisa bernilai ratusan juta yaitu Gamelan Jawa dan Gamelan Bali."Yang paling mahal itu harga gamelan Jawa yang mencapai Rp200 juta, sedangkan gamelan Bali Rp120 juta," lanjutnya

Temukan info lebih lengkap seputar kerajinan tangan

Monday 9 May 2011

Kerajinan Tangan Fiber Asal Jombang Tak Kalah Dengan Fiber Asal Cina


Meski di pasaran kerajinan asal Cina terus membanjir, namun kerajinan tangan berbahan fiber asal Desa Banjardowo Jombang tetap mampu bersaing. Salah satu pengrajin fiber, Roni Aprianto (38), mendapat banyak pesanan dari mancanegara. Bapak satu anak tersebut mengaku sejak tahun 1997 memulai usahanya. Dari membuat gantungan kunci, hiasan dinding, asbak, vas bunga, patung dan lain-lain. Kini, Roni memiliki 15 karyawan. "Harganya dari seribu hingga Rp 600 ribu. Dan pemesan mulai dari orang-orang lokal hingga tembus pasar Singapura, Jepang dan Australia," kata dia. Meski banyak produk Cina di pasaran, kata dia, namun barang yang dihasilkannya ini mampu bersaing. Bahkan, Roni kewalahan menerima order dari mancanegara.






Dia juga aktif mengikuti pameran-pameran di berbagai kota. Dari usahanya, jelas Roni, setiap bulan omset penjualannya mencapai Rp 20 juta hingga Rp 25 juta. Sedangkan tentang bahan bakunya, Roni mengaku tidak kesulitan karena selalu ada stok. Sementara itu, proses pembuatan kerajinan tangan dari fiber tersebut diawali dengan penyampuran bahan baku fiber dengan kalsium, dan dimasukkan cetakan. Setelah kering, hasil cetakan itu dihaluskan. Proses berikutnya, disemprot cat sesuai selera kemudian proses terakhir diberi pernik-pernik warna. Setelah itu barang siap dipasarkan dan dijual



Temukan info lebih lengkap seputar Kerajinan tangan

Thursday 5 May 2011

Sejarah Kerajinan Merajut

Merajut pertama kali dilakukan oleh kaum pria di Jazirah Arab, Timur Tengah. Tujuannya untuk membuat permadani yang diperdagangkan oleh para pedagang Arab. Keterampilan merajut berikut hasil akhirnya yaitu permadani kemudian disebar ke berbagai belahan dunia. Di Asia mula-mula dikenal di daerah Tibet. Di Eropa mulai dikenal di Spanyol kemudian ke daerah pelabuhan di wilayah Mediterania. Kemudian oleh bangsa Spanyol, keterampilan merajut kemudian menyebar ke wilayah Eropa lainnya. Lambat laun karena ada kolonisasi Eropa di berbagai wilayah dunia





Kerajinan tangan merajut dan merenda bagi beberapa orang dilakukan sebagai hobi. Namun selain dilakukan sebagai hobi, kegiatan ini ternyata juga bisa mendatangkan keuntungan bagi yang memiliki bakat bisnis. Hasil akhir dari kegiatan merajut dan merenda dapat dijual dan mendatangkan keuntungan finansial.

Manfaat lain adalah dari segi kesehatan tubuh dan pikiran. Sebuah studi yang telah dilakukan tentang manfaat kegiatan merajut dan merenda menyimpulkan bahwa merajut dan merenda juga dapat dilakukan sebagai terapi untuk melatih kesabaran, konsentrasi dan pengendalian diri. Selain itu kegiatan merenda dan merajut dapat dilakukan sebagai kegiatan yang dapat membantu proses pemulihan penyakit kronis, kanker, trauma otak, juga anak penderita Attention-Deficit/Hyperactivity Disorder atau yang dikenal sebagai ADHD, yaitu gangguan perilaku yang ditandai dengan gangguan gangguan konsentrasi, impulsif dan hiperaktif.

Kegiatan merajut dan merenda bisa menjadi hobi yang menyenangkan untuk mengisi waktu luang. Semua orang bisa melakukannya dan banyak manfaatnya. Selamat membuat rajutan dan renda hasil kreasi Anda sendiri!

Temukan info lebih lengkap seputar kerajinan tangan

Thursday 28 April 2011

Kerajinan Tangan Unik Bentuk Alat Vital Lelaki

Meski ada pendapat bahwa orang cerdas ditandai dengan tingginya humor yang dimiliki, pendapat lain mengatakan orang yang derajat humornya tinggi cenderung agak cabul dan cenderung porno. Anda boleh setuju boleh tidak, karena itu hanya kutipan pendapat orang juga, yang penting saat ini saya imgin tahu alasan anda ketika melihat karya berikut ini.





Bertempat di Chao de Parada, salah satu daerah di Portugal tengah, sepasang suami istri Francisco dan Cassilda Figueiredo memutar roda ekonomi keluarganya dengan membuat kerjainan tangan keramik yang berbentuk alat vital laki-laki




Terfikir lagi yang lebih positif oleh saya, apa munkin digunakan sesuai fungsinya, misal untuk teko, dll tetapi di tempat-tempat yang memberikan layanan “cabul” ala eropa. Nggak tahu dechhh.
Hasil dari pasangan suami istri ini ternyata sampai di export ke beberapa Negara tetangga seperti Germany, France and North America. Semoga saja para pengrajin kita tidak meniru hal yang nyeleneh ini.

Temukan info lebih lengkap seputar kerajinan tangan

Wednesday 30 March 2011

Kerajinan Tangan Unik Dari Sampah Kertas

Selama ini, kita seringkali membuang secara percuma sampah - sampah kertas yang sudah tidak terpakai lagi. Padahal, seharusnya jika kita memanfaatkannya dengan baik, kertas - kertas itu dapat berubah menjadi suatu kerajinan tangan unik dan menarik.




Caranya secara garis besar adalah sebagai berikut :

1. Siapkan kertas-kertas yang sudah tidak terpakai itu.
2. Sobek menjadi bagian - bagian kecil.
3. Campurkan dengan air secukupnya dan blender sampai halus. (Jika tidak diblender, juga bisa dengan menumbuk sendiri)
4. Jika sudah selesai, campurkan dengan lem PVA, aduk merata
5. Bentuk bubur kertas itu sesuai keinginan.
6. Tunggulah sampai kering.
7. Jika sudah kering, beri warna dengan menggunakan cat minyak, cat akrilik, cat emulsi, ataupun cat poster. Akan tetapi, biasanya yang terbaik adalah cat akrilik karena cepat kering dan warnanya bagus.
8. Tunggu sampai kering, lalu lapisi dengan vernis agar mengkilap.
9. Jadilah kerajinan tangan buatanmu sendiri.
Tips : jika ingin bentuknya rapi, gunakan cetakan untuk membuatnya. Bisa memakai cetakan pudding

Temukan lebih banyak seputar Kerajinan tangan kertas

Monday 21 March 2011

Mengenak Kerajinan Gerabah Khas NTB

Gerabah Banyumulek adalah kerajinan tangan khas Nusa Tenggara Barat. Gerabah Manyumulek di buat dengan alat berupa lempengan bulat yang dapat diputar dengan tangan.




Gerabah Manyumulek terbuat dari bahan tanah liat, dan tanah liat tersebut, dibentuk dengan alat pemutar, setelah jadi dijemur dan dibakar, selesai. Membuat Gerabah Manyumulek  ini adalah keahlian turun temurun NTB, sejak kecil mereka telah diajarkan dan membuat gerabah. Namun ada produk yang unik dan paling banyak laku di pasaran yakni adalah kendi maling.

Kendi ini bentuk dan fungsinya sama seperti kendi lain hanya saja tampak luar kendi ini lebih tinggi dan kelihatan lebih indah dengan anyaman rotan. Dan kendi ini juga terlihat sangat unik dengan diisi air dari bawah kemudian ketika dipakai tentu dibalik lagi tetapi airnya tidak tumpah meski tidak ada penutup khusus yang kelihatan di bawah kendi, hanya katup di bawah bagian dalam sehingga tak kelihatan

Temukan info menarik dan lengkap seputar kerajinan tangan

Wednesday 9 March 2011

MarMer TrenGGalek Yang Cukup Terkenal





Marmer termasuk dalam kelompok bahan galian industri, sering disebut juga batu pualam.Marmer adalah batuan yang berasal dari batugamping atau dolomit yang telah mengalami proses tekanan, temperatur dan dalam waktu yang lama. Batuan ini mempunyai ciri kompak, padat, tanpa perlapisan dan menunjukkan adanya proses rekristalisasi. Sedangkan mineral tambahan adalah kuarsa, talk, klorit, amphibol, pirit, piroksen, hematit, grafit. Mineral-mineral tersebut akan memberikan pola warna yang sangar beragam, sebagai contoh marmer kalsit murni berwarna putih, adanya mineral grafit memberikan warna merah muda.Berdasarkan komponen mineral utama dan mulajadinya marmer dibagi dalam dua jenis yaitu :
·         marmer onyx yaitu kalsit kristalian yang terbentuk dari larutan air dingin dan umumnya dijumpai di gua-gua batugamping

·         marmer verde-antik yaitu serpentin masif yang dipotong oleh urat-urat kuarsaPenggunaan marmer untuk keperluan eksterior lebih disukai yang mempunyai pola-pola warna yang lembut atau berwarna terang.
Marmer di alam ada beberapa macam warna ada yang putih, abu-abu, hitam, merah, crem. Belakangan marmer dipergunakan tidak hanya dalam bentuk lempengan yang digosok/poles menjadi mengkilat tetapi dibentuk sedemikian rupa menjadi suatu kerajinan tangan , misalnya menjadi meja, kaki meja, tempat rokok, tempat cuci tangan, dll. Industri kerajinan tangan banyak dijumpai di daerah Besole Tulungagung.Pasar marmer cenderung lebih dipengaruhi oleh selera perancang bangunan (arsitek) dan perseorangan, selain itu ditentukan oleh tampilan warnanya.Indonesia memiliki cadangan marmer cukup besar tetapi baru sebagian kecil yang telah diusahakan.Di daerah Trenggalek Jawa Timur banyak dijumpai marmer dengan berbagai corak warna.



Yuk Temukan informasi lebih lengkap seputar kerajinan tangan

Monday 12 July 2010

Kerajinan Tangan Sampah Daur Ulang


Helo sobat pecinta seni dan lingkungan hidup di seluruh dunia, salam kenal dari Nyoman Subandi/Radjaodick seorang Rubbish Artist. Perkenalkan nama saya Nyoman Subandi/Radjaodick dari Ubud Bali. Saya bekerja mendaur ulang sampah menjadi barang-barang seni kerajinan tangan yang fungsional. Seperti seni kerajinan tangan untuk celengan, tempat permen, tempat coin dll. Bahannya semua dari sampah yang saya dapatkan dari pingir jalan, sungai, selokan, tempat pembuangan sampah, dll.



Sampah-sampah tersebut saya olah secara traditional, tanpa zat kimia dan mesin-mesin yang menyebabkan polusi lingkungan. Karena bahan-bahannya terbuat dari sampah maka saya menyebutnya sebagai "Seni Daur Ulang Sampah atau Recycle Rubbish Art" dan saya menobatkan diri menjadi "Rubbish Artist" alias "Seniman Sampah" ha ha ha...julukan yang aneh...?.

Kenapa saya membuat seni kerajinan tangan dari sampah? Karena bahannya melimpah disekitar kita dan gratis tentunya he he he....Disamping itu tujuan utama saya adalah membersihkan lingkungan kita dari sampah-sampah yang mengganggu kelestarian alam kita ini.

Proses pembuatan seni kerajinan tangan dari sampah ini, sempat diambil saat pembuatan film dokumenter tentang lingkungan hidup oleh sebuah yayasan dari Australia yang bergerak di bidang pelestarian lingkungan hidup. Film ini akan diputar di sekolah-sekolah untuk pendidikan lingkungan hidup bagi anak-anak. Awalnya film ini akan diputar untuk pendidikan anak-anak saja tetapi saya sarankan juga agar diputar buat orang dewasa karena menurut pengamatan saya bahwa sebenarnya orang dewasalah (kita-kita ini) yang sering buang sampah sembarangan

Tertarik Dengan Kerajinan Tangan Ini? 

Sumber : recyclerubbishart.blogspot.com
Temukan semuanya tentang Bisnis & Pasang Iklan: Iklan & Jasa - Iklan Baris & Iklan Gratis – Indonesia

Wednesday 7 July 2010

Mengenal Tehnik Kerajinan Tangan Sederhana


Banyak orang berpikir bahwa kita bisa memesan kepada tukang kerajinan tangan perak untuk membuat perhiasan yang kita inginkan. Padahal harus diketahui apakah produk tersebut dibuat dengan tangan atau mesin karena ada beberapa produk yang jauh lebih mudah dan efektif jika dibuat dengan menggunakan mesin ataupun dicetak. Dengan mengetahui klasifikasi produk kerajinan perak berdasarkan tehnik pembuatannya maka akan sangat membantu kita ketika ingin memesan atau membuat suatu perhiasan perak. Berikut jenis-jenis kerajinan perak berdasarkan cara pembuatan.



* Perak buatan tangan (Handmade)
* Perak buatan mesin (Machinery)
* Perak cetakan (Casting)

1. Perak Buatan Tangan/Handmade
Kerajinan perak ini murni dibuat dengan tangan , tanpa mengandalkan mesin. Dari proses awal hingga akhir dikerjakan dengan tangan. Kerajinan inilah yang merupakan cikal bakal industri perak di Kotagede Yogyakarta dan bahkan sampai sekarangpun kerajinan perak di Kotagede masih didominasi kerajinan buatan tangan (handmade). 

2. Perak Cetakan/Casting
Akhir-akhir ini perak cetakan sering dijadikan alternatif produksi kerajinan perak. Terutama untuk permintaan produk dengan kuantitas besar dan waktu yang terbatas.Sebenarnya sistem pembuatan perak cetak/casting ini ada beberapa tehnik. Dari yang menggunakan peralatan sederhana sampai penggunaan mesin casting sentrifugal yang lumayan mahal harganya. Dan biasanya produk perhiasan yang ada di pasaran dibuat denganmesin casting sentrifugal.

3. Perak buatan Mesin/Machinery
Kerajinan perak dengan sistem produksi mesin juga merupakan sistem produksi massal seperti casting. Hanya saja di sini digunakan mesin sebagai ganti mesin casting.Produk-produk yang dibuat dengan mesin biasanya adalah kalung dan gelang rantai. Sama halnya dengan mesin casting, mesin pembuat perhiasan ini harganya juga cukup mahal. Di Indonesia kerajinan tangan perak yang dibuat dengan mesin banyak berasal dari Jawa Timur.
 
Sumber: mybross.blogspot.com
Temukan semuanya tentang Bisnis & Pasang Iklan: Iklan & Jasa - Iklan Baris & Iklan Gratis – Indonesia