Thursday 25 August 2011

Budidaya Tanaman Coklat



Manfaat Coklat untuk kesehatan ternyata banyak sekali. nah saat ini kita coba membahas budidaya tanaman coklat. Tanaman coklat di Indonesia pertama kali dibudidayakan pada 1921 dan berkembang pesat di daerah-daerah pulau Jawa. Sekarang tanaman coklat sudah menyebar di seluruh Indonesia. Perkembangan coklat sangat pesat, karena semakin meningkatnya kebutuhan akan tanaman jenis itu, baik untuk konsumsi dalam negeri maupun ekspor.

http://padang-today.com/up/berita/coklat.jpg

Syarat tumbuh
Bila kita ingin mengembangkan budidaya tanaman coklat yang perlu diperhatikan adalah daerah tanam ketinggiannya tidak lebih dari 800 meter di atas permukaan air laut, dengan suhu 30º C – 32º C (maksimum) dan 18º C – 21º C (minimum) dengan pH 5,6 – 7,2 serta daerah yang bercurah hujan 1100 mm/tahun – 3000 mm/tahun.

Pembibitan
Biji hendaknya berasal dari pohon yang sehat, produksi tinggi, dan berbuah sepanjang tahun. Biji diambil dari bagian tengah buah dan pulpnya belum mengering. Kalau pulpnya sudah kering biasanya biji sudah berkecambah di dalam buah dan sebaiknya jangan dijadikan bahan tanaman.

Sebelum dikecambahkan biji harus dibersihkan dari pulp yang menempel dengan cara menggosok biji bercampur abu dapur. Hal ini untuk menghindarkan tumbuhnya jamur dan serangga semut. Setelah itu biji dijemur namun jangan sampai keriput. Biji dikecambahkan di bedengan pada media pasir setebal 20 cm yang diberi naungan setinggi 1,5 cm di sisi timur dan 2 cm di sisi barat.

Panen
Sejak dari fase pertumbuhan sampai menjadi buah matang memerlukan waktu kurang lebih 5 bulan. Buah matang dicirikan dengan perubahan warna kulit buah dan biji yang melepas dari kulit bagian dalam. Bila buah diguncang biasanya berbunyi. Perubahan warna dan pengelompokan warna kelas kematangan buah lihat tabel.

Perubahan Warna Bagian Kulit Buah yang Mengalami Perubahan Warna Kelas Kematangan Buah Kuning Pada alur buah C Kuning Pada alur dan punggung alur buah B Kuning Pada seluruh permukaan buah A Kuning Tua Pada seluruh permukaan buah A+ Pada saat memanen buah harus diusahakan agar tidak melukai batang atau cabang yang ditumbuhi buah dan dipotong tepat pada tangkai buah. Luka pada batang dan cabang mengakibatkan bunga tidak tumbuh lagi pada periode berikutnya.

Penyakit
Adanya bercak hitam kecil tidak teratur serta pengeringan dan pengeriputan mengakibatkan daun gugur, di ujung tunas menyebabkan tumbuhnya banyak tunas muda dengan ruas pendek. Pada buah mudanya terlihat gejala bercak coklat diikuti dengan pertumbuhan buah yang aneh bentuknya. Infeksi berawal dari ujung atau pangkal buah. Beberapa hari kemudian buah akan mengering dan mati. Pengendalian dengan menggunakan fungsida dan sanitasi lingkungan, serta memberi jalur penuh dengan areal pertanaman karet

Sumber : pakkatnews.com

info terkait: Coklat

Bikin Coklat Valentine Yuk



Setelah saya baca-baca mengenai Tanaman Coklat, saya tertarik nih bikin kreasi coklat valentine. Valentine emang masih lama. Tapi saya mau berbagi nih cara bikin coklat valentine. Sekalian buat unjukin pada pasangan bahwa kamu juga bisa bikin coklat valentine kreasi sendiri. Selain tambah romantis ini juga bikin kamu makin pede dan deket ama si doi. Ok, langsung aja kita menuju dapur dan persiapkan bahannya.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh_8SsTiJz62ncgGySaWvyubx8Qo5hgKliiSR33JEAWuEKYZ6C2SNC9zXRB-JnTyKvP_ym6T7WLHjk611pO2JN0apBxERonZ1NIPn9aWG6YM1wyjzHR7CwvTqcztrs3YpZPpHyFYrk6Hpfw/s320/Coklat+Valentine.jpg


Bahan;
- Coklat
- Cream susu
- Mentega
- Pewarna makanan untuk variasi warna
- Cetakan berbentuk love

Cara Membuat :
Coklat di potong kecil-kecil sampai halus, kemudian masukkan ke dalam wadah yang sudah dipanasin sampai meleleh.
Masukin mentega dan aduk sampai rata, tambahkan krim susu dan aduk sampai rata. Setelah itu tuang adonan ke dalam cetakan. Setelah itu baru di dinginkan. tambahkan tulisan atau pun hiasan diatas untuk mempercantik coklat valentine nya. Selamat mencoba(wk)

info terkait: Coklat

Limbah Sampah Dengan Seni Kerajinan Tangan

PERNAHKAH kita berpikir, diperlukan 240 tahun bagi mikroorganime untuk mengurai sampah plastik hingga aman bagi lingkungan. Sampah plastik pun menjadi persoalan global. Ketimbang lama menunggu penanganan permasalahan sampah plastik, ibu-ibu dari Kampung Dadap, Kelurahan Rawabuntu, Tangerang Selatan memilih melakukan aksi nyata. Di tangan para ibu tersebut, sampah plastik dapat disulap menjadi aneka kerajinan tangan yang memiliki potensi ekonomi cukup tinggi

Sementara itu limbah plastik yang digunakan pun mudah ditemukan, seperti plastik bekas kemasan kopi, susu, deterjen dan lainnya. Dari limbah tersebut warga bisa menghasilkan kerajinan tangan yang menarik dan bernilai tinggi. Dompet, tas, tempat CD, payung, jas hujan, tempat tissue, tas laptop dan ponsel adalah sebagian dari karya mereka. Pelatihan kerajinan tangan dari plastik ini pun mendapat respon positif dari warga sekitar. “Meski hasil kerajinannya ini mudah didapatkan, tetapi bisa menjadi salah satu alternatif usaha pemanfaatan limbah warga

Jenis kegiatan seperti ini memang masih seumur jagung sehingga hasilnya pun belum bisa dipasarkan secara luas. Warga baru bisa memanfaatkan hasil kerajinan tangannya untuk dipakai sendiri. Diharapkan kerajinan tangan ini nantinya mampu menjadi sumber penghasilan tambahan bagi warga.

Info terkait - kerajinan tangan

Pemerintah Kurang Mendukung Seni Teater Tanah Air

Dukungan pemerintah daerah provinsi, kota maupun kabupaten masih minim dan bahkan sama sekali tidak ada terhadap kebeadaan seni peran ataupun teater. Meskipun keberadaan potensi kegiatan seni teater sangat besar disejumlah daerah, namun sejumlah kelompok teater tumbuh dan berkembang secara militan dengan kemampuan anggota.


“Seni teater tidak ubahnya dengan dunia pendidikan kita. Pemerintah mulai dari tingkat pusat hingga ke daerah wajib belajar dan segala hal tentang program pendidikan tapi nyatanya pendidikan kita tidak pernah bergembing dengan permasalahannya, demikian pula halnya terhadap perhatian pada seni teater, apa yang dijanjikan sama sekali tidak ada,” ujar Anton Justian JR, selaku Ketua Penyelenggara Festival Drama Musikal Teater BEL Bandung 2011

Wiguna Syarif, sangat menyayangkan sikap pemerintah daerah. "Disatu sisi pemerintah dan bahkan negara terus melakukan upaya dengan program-programnya memerangi kenakalan rema ja, tapi anehnya kenapa kegiatan yang sudah berjalan

dan sangat mendukung program pemerintah tersebut tidak mendapat dukungan dan bahkan perhatian sama sekali," ujar Wiguna, yang datang bersama istri mengantar salah seorang cucunya yang turut ambil bagian dalam festival.

Hal senada diungkapkan sejumlah orang tua dan guru didik peserta lainnya yang mengetahui kondisi minimnya dukungan pemerintah dari sambutan panitia penyelenggara. "Ini akan menjadi preseden buruk bagi pemerintah pada anak-anak, dimana dalam sejumlah media sejumlah kebijakan pemerintah daerah akan kesenian menjadi sorotan, kini anak-anak kita mengalami sendiri

Info terkait – kegiatan seni

Sony Explod Luncurkan Tipe Audio Baru Yang Cukup Terjangkau

Sony kini semakin memanjakan para penggemar Audio mobil tanah air. Bagi Anda yang sedang mencari audio mobil, Sony menawarkan alternative sound system mobil yang cukup murah meriah, yakni tipe Xplod-XAV 70 BT ukuran 7 inci, model layar sentuh tipe geser ke bawah dan bisa memutar DVD, VCD, CD, serta MP3. Keistimewaan lain, kompatibel untuk bisa disambung ke iPod, iPhone, dan Sony Walkman. Bahkan, lagu yang tersimpan di USB tinggal disambungkan dan ada fitur bluetooth yang memungkinkan bisa tersambung dengan ponsel.

Xplod dibanderol Rp 5,8 juta, plus ongkos pasang. "Audio ini kompatibel untuk semua jenis mobil, tergantung posisi dashboard-nya apa perlu dibikin frame baru atau tinggal pasang. Proses pengerjaan sekitar 1 jam, tergantung dari sound system masing-masing mobil, makin banyak pasti makin lama.

Lumayan bukan untuk menemani perjalanan anda pastinya

Info terkait – sound system