Showing posts with label Bela Diri. Show all posts
Showing posts with label Bela Diri. Show all posts

Wednesday, 6 July 2011

Jika Bisa Bela Diri Akan Banyak Manfaatnya


Olahraga Bela diri adalah kegiatan positif yang banyak manfaat. Olahraga teratur  melalui  olahraga beladiri adalah kegiatan yang  murah. Dengan ketekunan dan semangat yang tinggi  olahragawan yang memilih beladiri memperoleh hasil positif yang  sangat besar.




Kesehatan  jiwa dan raga adalah manfaat dari olahraga beladiri yang dilakukan secara teratur. Melalui olahraga  yang teratur  seseorang dapat  mengurangi  atau melawan penyakit. Dengan  olahraga teratur,  seseorang  tidak perlu membeli  obat  obatan mahal demi menurunkan berat badan. Banyak manfaat  postif  yang bisa diambil dari  olahraga  secara teratur.

Khusus  olahraga beladiri,  selain mafaat kesehatan  manfaat lainnya yang didapat  cukup beragam. Paling tidak  melalui  olahraga beladiri  manfaat yang didapat  seperti meningkatnya rasa percaya diri,  tumbuhnya sportivitas, menghargai orang lain, menghargai senior, menghargai kebersihan.

Info Terkait – Bela Diri

Tuesday, 19 April 2011

Wanita Itu Harusnya Pintar Bela Diri

Belakangan, kejahatan terhadap perempuan makin merajalela. Sebut saja, penculikan di taksi atau kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Jangan tinggal diam! Bekali diri Anda dengan bela diri khusus perempuan.




Siapa yang tak kesal, sudah menjadi korban kejahatan, eh, disalahkan pula? Pasti kenal kalimat seperti ini: “Makanya, jangan keluar malam, biar enggak jadi incaran penjahat”, “Melawan suami, sih, jadi dihajar, deh”, atau “Pakai baju dan perhiasannya pasti seronok, tuh, enggak heran jadi korban perkosaan”. Wah, wah, wah. Ada 1001 alasan yang siap untuk memojokkan kaum hawa.

Oke, menurut saya, wanita harus menyadari beberapa hal berikut :

   1. Sadar diri kalau berparas oke. Dalam kasus ini, setiap cewek dianugrahi paras yang baik. So every woman has to aware to her self.

   2. Sadar diri kalau secara naluriah laki-laki mudah tergoda. Berpakaian yang tidak menggoda, kalaupun emang niat pakai pakaian seperti itu ya naik mobil pribadi, minta dijemput, atau nggak pulang malem-malem.

   3. Sadar diri kalau secara naluriah wanita lebih lemah dari pria. Bekali diri dengan beladiri kecil-kecilan, seperti aikido, judo, wing chun, yang merupakan beladiri ringan untuk wanita. Atau kalau nggak mau beladiri, niat bawa semprotan cabe, atau bahkan setruman. Don’t be naive. Not every guys is nice person.

Temukan lebih banyak informasi seputar bela diri

Tuesday, 22 March 2011

Seni Bela Diri Mematikan Asal Yunani


Lebih 2000 tahun lalu, bangsa Yunani telah mengkreasi sebuah bentuk seni bela diri yang keras dan brutal yg disebut dengan Pankration (baca : pan/cray/shun atau pan-crat-ee-on, tergantung dialek). Istilah Pankration ini terdiri dari kata dalam bahasa Yunani “pan” dan “kratos” yang memiliki arti sebagai "all powers" atau "all-encompassing." Pertama kali diperkenalkan dalam Olympic Games sekitar tahun 648 BC (sebelum Masehi), olahraga pertempuran ini segera setelah itu menyebar dan semakin di-tunggu2 oleh para penggemarnya kala itu.





Pankration mengkombinasikan semua kekuatan fisik dan mental (physical and mental resource) dari sang atlet – baik kekuatan tangan - kaki, pikiran maupun jiwa. Hanya menggigit dan mencolok mata saja yg dilarang dalam seni bertarung yg satu ini. Teknik yg biasa digunakan biasanya adalah : boxing dan wrestling: hook dan uppercut punches, full-powered kicks, elbowing dan kneeing, joint locks, dan juga beberapa bentuk submission chokeholds.

Dalam Pankration tidak ada pembagian kelas berat badan dan juga batas waktu. Namun, ada dua atau tiga kelompok umur di kompetisi kuno. Dalam Olimpiade khusus hanya ada dua kelompok usia yaitu pria dan anak laki-laki. Kegiatan Pankration untuk anak laki-laki didirikan di Olimpiade tahun 200 SM. Dalam kompetisi Pankration, wasit dipersenjatai dengan sebuah batang kuat untuk menegakkan aturan.

Para atlet yang terlibat dalam kompetisi Pankration yang disebut pankratiasts,menggunakan berbagai teknik untuk menyerang lawan mereka dan membawanya ke ground/tanah dengan menggunakan teknik submission. Ketika pankratiasts berada dalam posisi berdiri dan akan memulai pertarungan, maka akan disebut dengan nama Ano Pankration. Dan ketika mereka akan bertarung di tanah maka akan pankration disebut dengan istilah kato pankration

Temukan info lebih lengkap seputar Bela Diri

Wednesday, 16 March 2011

Seni Bela Diri Yang Cocok Untuk Penyakit Osteoporosis

Seni bela diri bisa menjadi kunci untuk membantu penderita osteoporosis jatuh lebih aman. Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal BMC membuka akses Catatan Penelitian telah menemukan bahwa seni bela diri pelatihan kemungkinan besar dapat dilakukan secara aman.




Brenda Groen bekerja dengan tim peneliti dari Sint Maartenskliniek, Nijmegen, untuk mempelajari efek dari pelatihan jatuh enam orang sehat. Dia berkata, "Untuk alasan keamanan yang jelas, ini tidak dapat langsung dinilai dengan menggunakan orang dengan osteoporosis. Karena itu, kami mengukur kekuatan pinggul dampak selama latihan seni bela diri jatuh dalam kelompok dewasa muda Berdasarkan hasil kami., Bagaimanapun, kami yakin bahwa pelatihan jatuh akan aman bagi orang-orang dengan osteoporosis jika mereka memakai pelindung pinggul selama pelatihan, melakukan latihan jatuh di atas kasur tebal, dan menghindari maju latihan jatuh dari posisi berdiri ".
Menggunakan platform kekuatan, para peneliti dapat mengukur kekuatan setiap musim gugur dan membandingkan informasi ini untuk diketahui tentang dampak jumlah pasien dengan osteoporosis dapat bertahan. Jatuh diajarkan dalam penelitian ini semua yang terlibat mengubah jatuh menjadi gerakan rolling pembengkokan dan memutar batang dan leher, dan mungkin bagi orang tua untuk mempelajari teknik-teknik ini dampak-mengurangi. Groen menyimpulkan, "Karena seni bela diri teknik mengurangi kekuatan pinggul dampak dan bisa dipelajari oleh orang tua, seni bela diri jatuh pelatihan dapat mencegah patah tulang pinggul antara orang dengan osteoporosis"

Temukan info lebih banyak lagi seputar bela diri

Tuesday, 8 March 2011

Jurus Bela Diri Khusus Batita


“Mamaaaaaaaaa!” tangis sang adik pecah seketika. Rupanya ia diserang sang kakak yang memang menjadi sparing partner-nya sehari-hari.Sang mama buru-buru mendekat untuk memisahkan mereka. Tapi kadang “tim SAR” datang terlambat; si adik sudah menangis duluan karena berseteru dengan sang kakak.




Kalau begitu, bisakah mengajari anak batita ilmu bela diri? Bisa sih bisa, tapi jangan bayangkan adegannya seperti film The Karate Kid. Soalnya tetap saja orangtualah yang dituntut berperan menengahi kericuhan antarbocah ini. Jurus bela diri yang dimaksud adalah menjauh dari si penyerang. Kalau respons seperti itu belum dapat dilakukan si kecil, kitalah yang harus menjauhkannya dari si penyerang.

Segera setelah itu ada 2 hal yang perlu dilakukan. Pertama, menenangkan anak yang menangis. Kedua, menanyakan padanya kenapa kejadian tersebut bisa terjadi. “Kalau kejadian itu muncul karena si batita yang bersikeras tak mau gantian main, beri pengertian padanya agar mau main bergantian. Orangtua juga tidak perlu takut anaknya kelak tidak punya keberanian untuk melawan perlakuan yang tidak enak. Seiring dengan pertambahan usia dan perkembangan jiwa serta mentalnya, tanpa perlu diajari pun anak akan mampu melakukan perlawanan dengan sendirinya. Kalaupun saat ini ia tidak diajarkan untuk membalas, pertimbangannya lebih karena kematangan usia dan perkembangannya belum siap menerima hal tersebut.

Jika orangtua mengajari si batitanya untuk balas menyerang, efeknya bisa sangat menakutkan. Tidak menutup kemungkinan si batita akan tumbuh menjadi anak yang agresif dan tidak bisa mengontrol emosi.Itulah mengapa, orangtua amat dituntut untuk menunjukkan sikap bijak kala batitanya diserang ataupun menyerang teman. “Jangan main hakim sendiri dengan menuduh si pelaku melakukan serangan atau abuse,


Temukan lebih banyak lagi informasi seputar

Wednesday, 16 February 2011

Sejarah Singkat Olahraga Bela Diri Thai Boxing

Asal usul bela diri Muay Thai Boxing terjalin dengan kuat oleh sejarah Thailand itu sendiri karena Muay Thai Boxing mulai muncul sejak invasi oleh negara-negara tetangga ketika Thailand masih dalam masa pembentukan pemerintahan/negara.Ketika itu masyarakat Thailand berusaha memiliki kemampuan pribadi untuk membela diri sendiri jika bertemu musuh. Pada masa-masa awal perkembangannya, seni bela diri ini menggunakan senjata-senjata pendek seperti tombak pendek dan belati pendek.




Selanjutnya, perkembangan metode duel ini mulai meluas. Senjata tangan kosong yang melibatkan kepala, tinjuan kepalan tangan dan kaki mulai digunakan. Tidak diragukan lagi, akhirnya sistem inilah yang kemudian digunakan sebagai senjata (menggunakan tubuh bukan senjata berupa alat), dan merupakan ilmu bela diri yang praktis di medan pertempuran yang akhirnya diberi nama Muay Thai Boxing.Sejarah awal keberadaan seni bela diri ini tidak banyak meninggalkan bukti tertulis, lebih kepada cerita turun temurun dari generasi ke generasi sehingga sulit melacak kebenarannya. Setidaknya yang pasti, para pemimpin militer Thailand memiliki kemampuan beladiri Muay Thai Boxing sebagai keahlian pribadi.

Rakyat Thailand di berbagai wilayah dan berbeda provinsi tidak akan lupa untuk menyalakan televisi dan berkumpul bersama untuk menyaksikan kejuaraan Muay Thai Boxing di mana seluruh petarung profesional memiliki nama ring yang resmi, di mana nama ring itu muncul pertama sebagai nama resmi mereka. Setelah itu, nama kedua menunjukkan nama basis pelatihan mereka.Saat ini di Thailand baik tua, muda, anak-anak banyak yang mengikuti pelatihan Muay Thai Boxing secara teratur guna menjaga stamina, mendapatkan kemampuan bela diri atau bahkan untuk menggondol gelar juara seperti yang diperebutkan pada Kejuaraan Dunia Muay Thai Boxing yang melibatkan berbagai negara di dunia. Ternyata keahlian dan juga seni bela diri masyarakat Thailand kuno dapat terus dipertahankan, bahkan menjadi kejuaraan dunia yang diakui.




Thursday, 10 February 2011

Manfaat Belajar Bela Diri Untuk Anak

Dalam blog ini saya sesekali juga akan membahas mengenai subjek pelajaran yang semakin tersingkirkan dari sekolah formal yang lebih mengutamakan kemampuan logis-matematis dan linguistik saja. Kalau dulu saya pernah bahas tentang menari, kali ini saya akan bahas tentang bela diri dan manfaatnya bagi anak. Lain kali saya akan bahas mengenai manfaat belajar drama, berbicara di depan umum, meditasi, berpikir visual, dll. Ilmu-ilmu semacam ini sudah semakin dilupakan. Kenapa? Karena tidak ada dalam Ujian Nasional. :) Ini jawaban serius lho. Murid dan guru hanya berkonsentrasi pada pelajaran-pelajaran yang ada pada UN, sampai-sampai menghabiskan seluruh waktunya untuk latihan soal, akhirnya dunia anak-anak menjadi semakin sempit



Bagaimana dengan resiko cedera? Percaya atau tidak, dalam latihan bela diri yang begitu diawasi dan dijaga langkah-langkahnya, resiko cedera justru lebih kecil dibanding saat anak berlatih olahraga lain seperti sepak bola, dan lainnya. Dalam Aikido contohnya, pelajaran pertama adalah cara menjatuhkan diri yang benar agar tidak cedera saat latihan atau bertarung. Orang tua justru perlu mengawasi anak-anaknya saat tidak sedang dalam pengawasan guru bela diri. Kadang-kadang mereka terlalu antusias berlatih dan bisa mencederai diri saat sedang berlatih sendiri.
Lalu bela diri seperti apa yang cocok untuk anak kita? Ada banyak jenis bela diri, sebaiknya pilih perguruan yang sudah teruji kualitasnya. Berikut ini adalah panduan singkat tentang beberapa jenis bela diri. Selamat memilih!


  • ·         Karate
    ·         Jujitsu
    ·         Aikido
    ·         Yudo
    ·         Kung-Fu
    ·         Taekwondo
    ·         Capoeira
    ·         Pencak Silat


Wednesday, 2 February 2011

Elemen Dasar Dalam Seni Bela Diri Kungfu






Inilah landasan untuk mempelajari Kungfu sejati. Seorang yang mempelajari bela diri Kungfu harus ingat 3 hal, yakni :

* Wen ( pengetahuan dan budaya)
* Wu ( kedisplinan diri, latihan yang tekun, tekad yang bulat)
* Dao ( Keagamaan, Ketuhanan Yang Maha Esa, ketenangan batin)

v  Inilah landasan untuk mempelajari Kungfu sejati. Tahapannya sendiri ada 3 yaitu : (maaf pakai bahasa hakka)
* Tam (tekad, keyakinan terhadap diri sendiri, teman, Guru, dan Kungfu)
* Lip (tenaga, latihan yang berkesinambungan, latihan rutin bukan latihan keras)
* Kungfu (teknik, dll)

v  Kungfu sendiri mengenal 3 tenaga :
* Gwa Kang (Way Kung) --> tenaga luar
* Nay Kang (Nei Kung) --> Tenaga Dalam (ada yang disebut tenaga bumi, Fa Jing, Fa Li, dll)
* Gin Kang --> Ringan badan, dibagi 2 horizontal dan vertikal.

v  Ujian dalam mempelajari kungfu ada 3:
* Harta --> godaan untuk memperoleh keuntungan besar
* Tahta --> Godaan untuk memperoleh kedudukan
* Sex --> ini godaan terbesar

v  Berikut istilah yang dipakai dalam praktisi kungfu:
* Jue Li - Kekuatan Bertempur
* Jue Di - Gulat
* Ji Ji - Teknik bertarung
* Wu Ji - Teknik Bela diri
* Xiang Pu - Pertarungan menanduk
* Xiang Po - Pertarungan antara
* Shou Po - Tinju
* Zuo Jiao - Mencengkram dan melempar
* Quan Fa - Teknik pukulan
* Quan Shu - Seni Pukulan


Wednesday, 19 January 2011

Mempelajari Teknik Bela Diri Pada Aikido

Teknik-teknik Aikido sebagai bela diri perkelahian cepat dan jarak dekat (close combat) banyak dipengaruhi oleh :

    * Teknik Bantingan Judo Kodokan Jigoro Kano
    * Teknik Kuncian Jujutsu gaya Sokaku Takeda (Bapak Jujutsu)
    * Teknik Pedang (Kenjutsu), dan
    * Teknik Toya berpedang/ straight spear (Yarijutsu)




Pada umumnya Aikido tidak menggunakan tendangan kaki, tapi dalam hal-hal yang sangat khusus, teknik kaki (ashi waza), juga diajarkan. Inipun dengan catatan pada Aikidoka tingkat Dan keatas. Di Indonesia, ashi waza nyaris tidak diadakan.
Aikido cocok untuk perkelahian ruangan sempit maupun melawan beberapa penyerang (multiple attacker), dan dapat dipelajari oleh pria dan wanita segala umur. Untuk anak-anak minimal 10 tahun.

    * Teknik-teknik (waza) Aikido sebenarnya tergolong sederhana. Ada 2 (dua) hal pokok, yaitu
    * Nage waza (melempar/membanting/proyeksi) dan
    * Kihon waza (termasuk teknik kuncian/immobilisasi)
    * Di dalam Dojo, Aikido menggunakan 4 (empat) pola dasar latihan, yaitu
    * Tachi waza (teknik berdiri melawan berdiri),
    * Suwari waza (teknik duduk melawan duduk),
    * Hanmi handachi (teknik duduk melawan berdiri), dan
    * Kaeshi waza (melakukan teknik dengan membuka serangan sebagai pancingan).

Dalam pelatihan, Aikido lebih mengutamakan keadaan badan yang rileks, mengendur. Dalam pengertian rileks sangat berbeda dengan lembek. Rileks, adalah energi yang terpusat dan terkontrol. Jadi, mempelajari Aikido adalah membiasakan kondisi badan selalu dalam keadaan rileks. Badan dan otot-ototnya yang sudah terkondisi dalam keadaan mengendur rileks ini akan terbawa dalam kehidupan sehari-hari. Kondisi seperti ini akan menghasilkan suasana psikologi yang positif. Pikiran dan badan akan dalam keadaan rileks dan sada

Wednesday, 12 January 2011

Teknik Bela Diri Untuk Wanita


Di zaman modern ini, tidak bisa dipungkiri lagi bahwa kejahatan pun menjadi semakin modern. Dengan adanya ketimpangan sosial ekonomi yang terasa makin lebar, segelintir orang mulai menghalalkan segala cara untuk mendapatkan materi. Kaum wanita pun tak segan-segan menjadi sasaran kejahatan karena kondisi alaminya yang lembut dan memiliki tenaga yang cenderung lebih kecil dari pria. Senjata kejahatan pun jadi lebih mengerikan. Pisau, clurit, bahkan pistol rakitan menjadi ancaman yang sangat berbahaya.




Perlukah wanita mampu melindungi dirinya sendiri dan menjadi kuat? Tentu saja. Salah satu caranya adalah dengan mencoba berlatih beladiri. Selain untuk melindungi diri dari kejahatan yang dapat mengancam dimana saja dan kapan saja, beladiri bisa menjadi olahraga yang menyehatkan dan meningkatkan kepercayaan diri. Keahlian beladiri juga penting untuk berjaga-jaga terhadap kondisi kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Bela diri wanitaLalu bela diri apa yang cocok untuk wanita? Pada dasarnya semua beladiri cocok untuk wanita. Tergantung kepribadian dan aktivitas sehari-hari wanita. Berikut panduannya:

    * Wanita yang berkepribadian keras dan suka tantangan, serta memiliki waktu luang yang cukup dapat memilih beladiri keras seperti Karate, Judo, Silat atau Kick Boxing.
    * Bagi wanita pekerja yang hanya mempunyai waktu luang sedikit cobalah untuk mengambil privat seni-seni beladiri modern yang sekarang banyak ditawarkan. Salah satunya beladiri Wing Chun yang ditawarkan oleh Deddy Corbuzier. Memang biasanya biaya kursusnya mahal. Tapi tentu masih lebih murah daripada menjadi korban kejahatan.
    * Bagi yang merasa wanita lemah lembut dan tidak suka kekerasan, cobalah Wing Chun, Aikido, Atau bahkan Tai Chi. Semuanya jenis beladiri yang menitikberatkan pada menggunakan kekuatan lawan untuk menjatuhkan lawan.
    * Bagi yang suka seni atau dansa mengapa tidak mencoba Capoeira atau Wushu.
Lindungilah diri sendiri sebisa mungkin. Tidak selamanya orang-orang terdekat bisa selalu menolong.

Monday, 10 January 2011

Berbagai Benda Yang Di Gunakan Sebagai Alat Bela Diri Praktis




Beberapa alat bantu yang murah dan bisa kita buat sendiri serta bisa kita gunakan sebagai alternatif senjata pengamanan bela diri antara lain :

a. Air cabe, merica bubuk yang dicairkan, atau saus pedas yang diencerkan.
Air cabe, merica bubuk cair, atau saus pedas yang diencerkan bisa kita gunakan untuk membuat shock penyerang dengan menyemprotkannya ke mata si penyerang. 

b. Sprayer
Penggunaannya sama dengan air cabe, dan dapat kita isi pula dengan merica bubuk yang dicairkan. 

c. Pulpen berujung besi
Penggunaannya adalah dengan menusukkannya ke titik rawan tubuh, yaitu ke leher, atau mata, atau ulu hati, sesuai kesempatan dan kemampuan yang ada saat kejadian.

d. Kertas/ buku yang di gulung
Kertas yang digulung memang kelihatan sederhana, akan tetapi ini jika terpaksa bisa kita gunakan sebagai shock therapy bagi orang yang mau mengganggu kita dengan memukulkannya ke wajah khususnya hidung . 

e. Gabungan Korek Api Gas dan Bensin
Kita bisa menggunakan juga Bensin yang kita masukkan dalam bekas tempat sampo atau kecap/ saus (yang bisa di buka dengan cepat dan bisa disemprotkan) dipadukan dengan korek api gas yang di setting apinya terbesar. 

f. Benda-benda lain yang keras atau yang berujung runcing.
Benda-benda lain yang keras atau yang berujung runcing. Ini jika terpaksa bisa kita gunakan sebagai shock therapy bagi orang yang mau mengganggu kita dengan memukulkannya ke wajah khususnya hidung atau menusukkannya ke titik-titik rawan 

g. Jarum pentul
Benda ini biasa digunakan oleh muslimah berkerudung. Penggunaan jarum ini bisa kita selipkan pada baju atau kerudung bagian depan seolah-olah hanya sebagai aksesoris semata
Dan masih banyak lagi yang bisa gunakan sebagai senjata dalam keadaan terdesak, oke, tetap waspada dan salam ciaaat!!!

Wednesday, 5 January 2011

Inilah Salah Satu Teknik Bela Diri Terbaik Di Dunia

Krav Maga, awalnya dikembangkan pada tahun 1930 oleh orang Yahudi keturunan Cheko, bernama Imrich Lichtenfeld. Seni bela diri ini digunakan bangsa Yahudi untuk mempertahankan diri mereka dari anggota milisi Nazi.Sekarang, Krav Maga ini juga diajarkan secara wajib pada Israeli Defense Forces dan Mossad (intelijen Israel). Dalam bahasa ibrani berarti "Pertarungan Jarak Dekat". Kata maga(מגע) berarti "kontak" atau "dekat" dan kata krav (קרב) berarti "pertarungan". Ini mempunyai maksud pertarungan yang melibatkan kontak fisik sebagai kebalikan dari pertarungan yang menggunakan senjata dari jauh (dalam versi militernya menggunakan senjata modern dalam yang digabungkan dengan teknik bela diri).




Seni Bela diri ini diciptakan dari gabungan bela diri terbaik dengan gerak-gerakan paling efisien dan paling fatal, yang diteliti dan dikembangkan dengan ilmu fisika. Tujuannya bukan untuk bertahan membela-diri, namun melumpuhkan/membunuh lawan secepat mungkin dalam hanya sebuah gerakan. Prinsip dasarnya adalah bagaimana menguasai pertarungan dan mengubah dari pola bertahan ke pola menyerang secepat mungkin. Diajarkan juga menggunakan benda-benda disekitar kita yang sering dijumpai untuk digunakan secara efektif melumpuhkan musuh.

Metode latihannya bukanlah latihan bentuk-bentuk dasar dan jurus yang terus diulang-ulang seperti bela diri umumnya. Melainkan sebuah metode yang dinamakan Retzef, yang berarti gerakan pertarungan secara terus menerus. Jadi metode latihannya langsung dihadapkan dengan pertarungan sesungguhnya, setelah tekniknya diperagakan. Semua murid diharuskan menggunakan tenaga penuh saat menyerang lawan latihannya, dengan perlengkapan perlindungan latihan yang lengkap.

Pada tahun 1981, FBI mencari bela diri terbaik dan efisien untuk diajarkan pada para Agennya, 22 Instruktur beladiri FBI dikirim ke Israel untuk belajar Krav Maga.  Sehingga sejak saat itu bela diri ini menjadi bela diri pilihan untuk para agen rahasia dan pasukan khusus yang diajarkan saat itu secara rahasia diseluruh dunia.

Temukan Lebih banyak lagi seputar bela diri & Krav Maga

Monday, 3 January 2011

Belajar Pencak Silat Dari Dalam Mimpi


Pencak silat syekh cukup dikenal dikalangan dunia persilatan. Yang semula orang tidak mengetahui bagai mana berpencak silatpun dengan seketika dapat berubah menjadi seorang Pendekar yang bisa bahkan mahir dalam melenggak lenggokkan gerak silatnya.Tak ubahnya ilmu pencak silat batin, keilmuan yang satu ini juga memakai sarana hadiran/syeh ketika ingin menguasai pencak silat. Hanya saja ilmu ini belajar silatnya didalam mimpi.


Adapun ilmu pencak silat syeh 12 sebagai berikut:
Caranya:
1. Ambilair wudhu/air sembahyang dengan air bersih pada wktu maghrib
2.Dilanjutkan ambil wudhu dengan asap kemenyan.
3. Setelah sholat maghrib maka bacalah ilmu pncak silat syeh 12 sebanyak 999x tidak boleh kurang dan tidak boleh lebih.
4. Ketika akan tidur dimalam hari ditempat tidur membaca ilmu pencak silat syeh 12 sebanyak 13x dan tidak boleh berbicara lagi hingga terlelap.
5. Kalau tersentak/terjaga maka ilmu dibaca kembali sebanyak 13x
6. Tidurnya harus sendiri dan semua barang yang mudah pecah atau senjata tajam yang berbahaya agar dijauhkan dari kamar.
Ritual diatas dilakukan selama 7 malam hingga 12 malam. Kalau keterima maka akan bermimipi diajarkan pencak silat didalam mimpi. Dan setiap melakukan pencak silat setelah diajarkan dalam mimpi akan memiliki kekuatan berlipat ganda dengan reflek yang luar biasa.
Kemudian ilmu silat yang diajarkan dialam mimpi boleh diajarkan kepada orang lain dengan nama silat yang diterima didalam mimpi.Makanya, barang siapa yang berhasil memiliki ilmu ini maka akan menjadi master silat yang pilih tanding.selain itu masih banyak lagi tuah luar biasa memiliki ilmu ini.misalnya dibidang pengobatan, ilmu supranatural dan sebagainya. sebab, kita akan terus mendapat banyak pelajaran ilmu silat dan ilmu supranatural dari alam mimpi.

Thursday, 30 September 2010

Belajar Falsafah Aikido

Aikido merupakan jenis bela diri tradisional dari Jepang yang sifatnya defensif (bertahan), tidak mengutamakan kekuatan otot, tetapi melatih kelenturan badan serta kecepatan gerak. Bela diri ini diajarkan secara terbuka pertama kali oleh Morihei Ueshiba, sebagai Bapak Aikido (1883-1969).
Berdasarkan terminologinya, secara sederhana Aikido dapat dijabarkan:

# AI, berarti penyelarasan, integrasi, atau harmoni
# KI, berarti pusat energi hidup, spirit, dan
# DO, yang bermakna jalan.

Aikido adalah jalan untuk membentuk kesatuan harmoni antara fisik, rohani dan pikiran.
Pola dasar gerakan Aikido adalah sirkular. Belajar Aikido adalah belajar tentang keseimbangan, mempelajari gerakan energi lawan, lalu membiarkan energi itu mengalir. Energi penyerang yang mengalir dalam bentuk apapun akan menimbulkan satu titik ketidakseimbangan. Ketidakseimbangan itu diubah pada satu titik konvergensi. Praktisi Aikido hanya menggunakan badan untuk proses itu, tidak membendungnya. Semakin besar energi serangan, semakin besar pula counter (pembalikan) serangan itu akan berbalik pada penyerangnya.

Sebagai ilmu beladiri, Aikido adalah jenis beladiri untuk perkelahian cepat dan jarak dekat (close combat). Teknik-teknik Aikido ini banyak dipengaruhi oleh:
# Teknik Bantingan Judo Kodokan Jigoro Kano
# Teknik Kuncian Jujutsu gaya Sokaku Takeda (Bapak Jujutsu)
# Teknik Pedang (Kenjutsu), dan
# Teknik Toya berpedang/ straight spear (Yarijutsu)

Morihei Ueshiba, sebagai Bapak Aikido (1883-1969), lebih menekankan Aikido sebagai strategi berkelahi daripada teknik berkelahi.Beladiri dari negeri matahari terbit ini berakar pada tradisi samurai, oleh sebab itu dalam latihan selalu dilakukan dalam posisi seiza (duduk bersimpuh dengan kedua kaki dilipat ke belakang) selagi siswa menerima pelajaran, cara hormat, maupun saat siswa masuk dalam tatami di dojo.

Sumber - shizendojomalang.wordpress.com
Temukan semuanya tentang Bisnis & Pasang Iklan : Iklan & Jasa - Iklan Baris & Iklan Gratis – Indonesia